Jakarta, Beritasatu.com- Selain melaksanakan pengamanan Idulfitri 1442 Hijriah, Polda Metro Jaya, Kodam Jaya dan Pemda juga melakukan pengamanan terkait ibadah Kenaikan Isa Almasih, di sejumlah gereja, di Jakarta dan sekitarnya, Kamis (13/5/2021) besok.
"Malam ini sudah ada plotting personel tentang pengamanan (ibadah) Kenaikan Isa Almasih. Ada beberapa titik gereja yang sudah di-plotting mereka, bersamaan dengan Salat Ied besok hari," ujar Kapolda Metro Jaya Irjen Pol M Fadil Imran, di Mapolda Metro Jaya, Rabu (12/5/2021).
Fadil menyampaikan, diharapkan pengamanan Hari Raya Idulfitri dan Kenaikan Isa Almasih dapat berjalan aman dan kondusif.
"Jadi semuanya bisa berjalan seiring, mudah-mudhan situasi aman dan terkendali," ungkapnya.
Sebelumnya, Fadil menyampaikan, sebanyak 11.281 personel gabungan TNI, Polri dan Pemda diturunkan untuk melaksanakan pengamanan Hari Raya Idulfitri 1442 Hijriah, di Ibu Kota Jakarta dan sekitarnya, Kamis (13/5/2021) besok.
Personel akan melakukan pengamanan di 2.922 masjid dan 16 lapangan terbuka. Selain masjid, personel gabungan juga di-plotting di sejumlah gereja terkait pengamanan ibadah Kenaikan Isa Almasih.
Saksikan live streaming program-program BTV di sini
Sumber: BeritaSatu.com