Tangerang, Beritasatu.com - Indonesia sukses menggelar MotoGP Indonesia di Pertamina Mandalika International Street Circuit, 18-20 Maret 2022 kemarin. Direktur Utama Indonesia Tourism Development Corporation, Abdulbar M. Mansoer secara khusus memberikan pujian atas pelayanan yang diberikan oleh staf di Bandara Soekarno-Hatta.
"Dorna mengatakan petugas di Bandara Soekarno-Hatta sangat ramah. Selain itu, Dorna juga mengapresiasi adanya area tes PCR yang didedikasikan bagi para pembalap dan official tim," ujar Abdulbar dalam keterangannya pada media, Selasa (22/3/2022).
Sementara itu, Executive General Manager Bandara Soekarno-Hatta, Agus Haryadi mengatakan Bandara Soetta memiliki peran yang penting selama perhelatan MotoGP lantaran menjadi lokasi pertama bagi sebagian besar pembalap dan ofisial tim tiba di Indonesia, sebelum mereka bertolak ke Lombok.
Oleh sebab itu, sebagai pintu masuk ke Indonesia, Bandara terus berkoordinasi dengan baik antar stakeholder Bandara Soekarno-Hatta terkait berbagai hal khususnya operasional penerbangan dan aspek layanan telah sukses mendukung perhelatan Pertamina Grand Prix of Indonesia.
"Bandara Soekarno-Hatta memiliki kemampuan untuk tetap memberikan pelayanan terbaik di tengah pandemi. Bandara ini beroperasi 24 jam setiap hari untuk menjaga konektivitas udara nasional," terang Agus.
Salah satu tokoh di ajang balapan roda dua yakni Michael Hill yang terkenal sebagai presenter dan interviewer di paddock mengapresiasi layanan di Bandara Soekarno-Hatta. Di akun twitternya, dia mengatakan Bandara Soekarno-Hatta memiliki staf yang sangat baik sehingga memberikan pengalaman yang efisien dalam melakukan perjalanan.
"Harus mengatakan 10/10 untuk staf di Bandara Jakarta. 15 menit turun dari pesawat dan saya sudah berada di luggage belt (area pengambilan bagasi). Super efisien," tulis Michael Hill dalam akun media sosialnya.
Saksikan live streaming program-program BeritaSatu TV di sini
Sumber: BeritaSatu.com