Kendati masyarakat telah mendapatkan vaksinasi Covid-19, protokol kesehatan tetap harus ditegakkan. Hal tersebut diungkapkan oleh Ketua Tim Pokja Penyakit infeksi Emerging RSPI Prof Dr Sulianti Saroso, dr. Pompini Agustina, Rabu (27/4/2022).
Pompini mengatakan, meskipun masyarakat telah melakukan vaksinasi Covid-19 lengkap dan booster, tetapi harus disiplin menerapkan protokol kesehatan (prokes). Pasalnya, vaksinasi dan prokes sampai saat ini merupakan upaya yang terbukti bisa mengendalikan laju penularan kasus Covid-19.
Dengan displin menerapkan prokes, maka sedang memutus mata rantai penularan Covid-19. Selain itu, vaksinasi berfungsi agar ketika terinfeksi maka kasus yang terjadi tidak berat. Sehingga vaksinasi dan disiplin prokes harus dilakukan secara simultan, yakni vaksinasi lengkap dikerjakan dan prokes tetap harus diterapkan.
Halaman: 123selengkapnya
Saksikan live streaming program-program BTV di sini
Sumber: BeritaSatu.com