Sabtu, 25 Maret 2023

Lebih dari 5.000 Warga Sipil Tewas Akibat Perang Ukraina

Unggul Wirawan / WIR
Selasa, 13 September 2022 | 09:31 WIB

Jenewa, Beritasatu.com- Ada 5.827 warga sipil telah tewas dan 8.421 orang terluka akibat Perang Ukraina. Seperti dilaporkan Newsweek, pada Senin (12/9/2022), data itu dilaporkan Kantor Komisaris Tinggi PBB untuk Hak Asasi Manusia (OHCHR).

di antara warga sipil yang tewas adalah 2.270 pria, 1.559 wanita dan 340 anak perempuan dan laki-laki. Ada 35 anak dan 1.623 orang dewasa yang belum diketahui jenis kelaminnya.

"Ada 3.471 kematian dan 4.562 cedera yang tercatat di wilayah Donetsk dan Luhansk," kata kantor tersebut.

“Sebagian besar korban sipil yang tercatat disebabkan oleh penggunaan senjata peledak dengan efek luas, termasuk penembakan dari artileri berat, sistem peluncuran roket ganda, rudal dan serangan udara,” menurut OHCHR.

Kantor Komisaris Tinggi PBB untuk Hak Asasi Manusia percaya bahwa jumlah korban sebenarnya "jauh lebih tinggi," karena pembagian informasi dari daerah-daerah dengan pertempuran sengit telah tertunda dan banyak laporan masih menunggu konfirmasi.

Ada dugaan banyak korban sipil di daerah-daerah termasuk Mariupol, di wilayah Donetsk, Izium, di wilayah Kharkiv, dan Lysychansk, Popasna, dan Sievierodonetsk di wilayah Luhansk.

Kantor Jaksa Agung Ukraina melaporkan lebih dari 1.130 korban anak-anak sejak perang dimulai. Ini termasuk 383 kematian dan 747 luka-luka.

Kantor Kejaksaan Agung menyatakan saat ini sedang menyelidiki lebih dari 3.300 kejahatan perang terdaftar yang diduga dilakukan oleh pasukan Rusia.



Sumber: BeritaSatu.com

Saksikan live streaming program-program BTV di sini


Bagikan

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI

1034504
1034503
1034505
1034501
1034502
1034500
1034496
1034499
1034497
1034494
Loading..
Terpopuler Text

Foto Update Icon