Jakarta, Beritasatu.com - Terjadi insiden pemukulan di pesawat Turkish Airlines yang dilakukan seorang WNI bernama Muhammad John Jaiz Boudewijn ternyata disebabkan pria kelahiran tahun 1974 itu dalam kondisi mabuk. Diketahui John membuat keributan di atas pesawat Turkish Airlines TK 56 dari Turki ke Jakarta setelah memukul pramugara dalam kondisi mabuk.
Hal tersebut diungkapkan Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi Endra Zulpan.
"Penumpang yang memukul salah seorang kru dalam keadaan mabuk," ucap Zulpan kepada wartawan, Rabu (12/10/2022).
Menurut Zulpan, penumpang yang dalam pengaruh alkohol itu itu nekat melepaskan pukulan ke pramugara karena menolak untuk diminta tertib.
"Dugaan pelaku saat di pesawat diminta tertib oleh kru atau pramugara namun tidak mau. Akhirnya, melakukan pemukulan kepada pramugara," ujar dia.
Baca selanjutnya
Lantas penumpang ini diturunkan di Bandara Kualanamu, Sumatera Utara. Dia diamuk ...
Halaman: 123selengkapnya
Saksikan live streaming program-program BTV di sini
Sumber: BeritaSatu.com