Jakarta, Beritasatu.com - Direktur Utama PT Jakarta Propertindo (Dirut Jakpro) Widi Amanasto mengatakan akan melakukan investigasi internal soal karangan bunga di Balai Kota Jakarta yang muncul Selasa (1/11/2022) ini.
Pasalnya, dalam karangan bunga tersebut, menyatakan ada nepotisme di tubuh Jakpro dan juga sampai menyebut-nyebut nama Direktur Sumber Daya Manusia PT Jakpro M Taufiq.
"Sedang saya minta tim untuk melakukan investigasi ke dalam terkait persoalan ini," kata Widi dalam pesan singkatnya di Jakarta.
Widi menampik di perusahaan yang dipimpinnya memiliki masalah internal, meski karangan bunga itu seakan menuduh ada persoalan di tubuh Jakpro.
"Setahu saya tidak ada masalah (internal). Namun tim juga sedang melakukan investigasi dengan meminta masukan beberapa pihak. Termasuk juga kami sudah klarifikasi ke Pak Taufiq sendiri," ucap Widi.
Sementara itu, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Prasetio Edi Marsudi mengatakan, ia akan mencari tahu apakah benar ada masalah di internal PT Jakpro.
"Kalau saya lihat dari foto yang saya lihat ini persoalan serius. Makanya saya harus tahu dulu memangnya ada apa, ada masalah apa di internal Jakpro," kata Prasetio saat dikonfirmasi.
Baca selanjutnya
Prasetio menambahkan ia akan berkomunikasi dengan penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru ...
Halaman: 12selengkapnya
Saksikan live streaming program-program BTV di sini
Sumber: ANTARA