Nyepi di Bali, 67 Penerbangan dari Soekarno Hatta ke Denpasar Dibatalkan

Tangerang, Beritasatu.com - Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Bali akan ditutup 24 jam selama perayaan Nyepi. Penutupan bandara dilakukan sejak pukul 06.00 Wita pada Rabu (22/3/2023) hingga pukul 06.00 Wita pada Kamis (23/3/2023).
Berdasarkan data kantor pelayanan AirNav Indonesia Cabang Jakarta Air Traffic Services Center (JATSC). Dampak dari penutupan tersebut ada puluhan penerbangan, khususnya dari Bandara Soekarno-Hatta Tangerang, menuju Denpasar Bali dibatalkan.
"Sementara dampak penerbangan dari Bandara Soekarno-Hatta Tangerang menuju Denpasar, Bali sekitar 67 penerbangan berdasarkan izin rute AirNav Indonesia," ujar Deputi Perencanaan dan Evaluasi JATSC, Tory Rukmono, Selasa (21/3/2023).
Tory menjelaskan selama berlangsung penutupan Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Bali. Total penerbangan yang dibatalkan seluruh bandara dengan tujuan Denpasar, Bali, baik domestik dan internasional, ada sebanyak 350 penerbangan.
Dijelaskan Tory, penutupan Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Bali sudah sesuai dengan surat dari kementerian perhubungan (Kemenhub) terkait momen perayaan Hari Raya Nyepi.
"Sesuai dengan notice to airmen (pemberitahuan kepada penerbang) atau notam surat yang dikeluarkan oleh Kementerian Perhubungan," jelasnya.
Sementara Niken seorang calon penumpang tujuan Denpasar Bali memeliih melakukan perjalanan lebih awal. Hal itu dilakukan untuk menghindari penutupan Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Bali.
"Karena emang apa ya, sengaja emang waktunya pas. Terus karena keluarga di Bali juga merayakan Nyepi, jadi ia kalau bisa sebelum Nyepi sudah sampai. Karena besok sudah tidak ada penerbangan," jelasnya.
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI
Kasus Tewasnya Brigadir Setyo, Polri: Hasil Analisis CCTV Tak Ada Orang Lain yang Masuk
4
B-FILES


ASEAN di Tengah Pemburuan Semikonduktor Global
Lili Yan Ing
Perlukah Presiden/Kepala Negara Dihormati?
Guntur Soekarno
Urgensi Mitigasi Risiko Penyelenggara Pemilu 2024
Zaenal Abidin