ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT

Jalan Antarkabupaten di Sulbar Rusak Parah, Bertahun-tahun Tak Diperbaiki

Penulis: Muh Assyharuddin Arbab | Editor: BW
Sabtu, 13 Mei 2023 | 18:30 WIB
Ilustrasi jalan rusak.
Ilustrasi jalan rusak. (Antara)

Polewali Mandar, Beritasatu.com – Ruas jalan antarkabupaten di Sulbar (Sulawesi Barat) rusak parah karena bertahun-tahun tidak diperbaiki.

Ruas jalan nasional yang rusak itu berada di Kecamatan Anreapi, Kabupaten Polewali Mandar (Polman), Sulbar.

Kondisi jalan yang menghubungkan antarkabupaten ini, yaitu Kabupaten Polewali Mandar dan Kabupaten Mamasa, mengalami retak dan berlubang dengan kedalaman 10 hingga 20 sentimeter.

Baca Juga: Bupati Pamer Jalan Mulus, Disindir Warga Bandung Barat Mancing di Jalan Rusak

ADVERTISEMENT

Kerusakan jalan terjadi sepanjang belasan kilometer. Lokasi terparah terjadi di Desa Kelapa Dua, Kabupaten Polman hingga memasuki perbatasan Kabupaten Mamasa.

Jalan rusak ini terjadi sejak beberapa tahun lalu, tetapi makin parah sejak dua tahun terakhir. Kondisi jalan rusak makin parah pada saat musim hujan, pengendara harus ekstrahati-hati untuk melintas di jalan tersebut.

Selain berhadapan dengan jalan rusak, pengendara harus berhati-hati karena wilayah ini juga rawan terjadi longsor saat musim hujan.

Jalan rusak ini pun dikeluhkan warga, selain mengganggu aktivitas warga, jalan yang berlubang dan terjal ini juga seringkali mengakibatkan kecelakaan lalulintas.

"Saya tinggal di sini sudah hampir dua tahunan, kondisi jalan sudah seperti ini. Memang ada perbaikan tetapi hanya ditambal saja, tidak lama rusak lagi," kata Abdul Majid di lokasi, Sabtu (13/5/2023).

Baca Juga: Update Banjir Polewali Mandar, Enam Desa Masih Terendam

Kondisi jalan yang rusak, kata Majid, sangat meresahkan warga, selain menghambat perjalanan juga mengganggu aktivitas warga.

Bagikan

BERITA TERKAIT

Protes Jalan Rusak, Warga Asahan Nekat Mandi dan Cuci Kendaraan Gunakan Air Lumpur

Protes Jalan Rusak, Warga Asahan Nekat Mandi dan Cuci Kendaraan Gunakan Air Lumpur

NUSANTARA
5 Tahun Tidak Diperbaiki, Jalan Rusak di Sukabumi Diblokir Warga

5 Tahun Tidak Diperbaiki, Jalan Rusak di Sukabumi Diblokir Warga

NUSANTARA
Jokowi Tinjau Tahap Pertama Perbaikan Jalan Solo-Purwodadi

Jokowi Tinjau Tahap Pertama Perbaikan Jalan Solo-Purwodadi

NUSANTARA
Protes Jalan Rusak, Warga Tulang Bawang Barat Tanam Pohon Pisang di Tengah Jalan

Protes Jalan Rusak, Warga Tulang Bawang Barat Tanam Pohon Pisang di Tengah Jalan

NUSANTARA
Miris, Jalan di Dharmasraya Sudah 4 Tahun Rusak Parah

Miris, Jalan di Dharmasraya Sudah 4 Tahun Rusak Parah

NUSANTARA
Polisi Usut Kebakaran Ponpes di Polewali Mandar yang Tewaskan 2 Santri

Polisi Usut Kebakaran Ponpes di Polewali Mandar yang Tewaskan 2 Santri

NUSANTARA

BERITA TERKINI

Gibran: Tak Ada Omongan Kaesang kepada Keluarga Besar Soal Gabung ke PSI

BERSATU KAWAL PEMILU 3 menit yang lalu
1068058

Jaga Laju Inflasi, BI Pertahankan Suku Bunga Acuan di 5,75%

EKONOMI 4 menit yang lalu
1068057

Rekomendasi Negara Tujuan untuk Berlibur Bersama Pasangan

LIFESTYLE 5 menit yang lalu
1068059

Asian Games 2022: Kandaskan Afganistan, Timnas Voli Indonesia Berpeluang Besar Lolos

SPORT 6 menit yang lalu
1068056

Bareskrim Limpahkan Berkas Perkara Panji Gumilang ke Kejagung

NASIONAL 12 menit yang lalu
1068055

5 Kelakuan Unik Idol K-Pop, V BTS Tidur dengan Mata Terbuka!

LIFESTYLE 19 menit yang lalu
1068054

Asian Games 2022: Ini Susunan Pemain Indonesia vs Taiwan

SPORT 26 menit yang lalu
1068060

Dibuka Jokowi, Bendungan Sepaku Semoi Resmi Beroperasi

NUSANTARA 27 menit yang lalu
1068053

PSI Solo Pastikan Kaesang Resmi Gabung PSI

BERSATU KAWAL PEMILU 34 menit yang lalu
1068052

Starlink Elon Musk Minat Investasi di RI, Pemerintah Tak Akan Beri Perlakuan Khusus

OTOTEKNO 35 menit yang lalu
1068051
Loading..
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
ARTIKEL TERPOPULER





Foto Update Icon
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT