ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT

Terjerat Kasus Narkoba, Adik Wali Kota Gorontalo Menangis Saat Digiring Polisi

Penulis: Melki Gani | Editor: FFS
Selasa, 23 Mei 2023 | 14:51 WIB
RT, adik wali kota Gorontalo dan dua tersangka lainnya saat dihadirkan dalam konferensi pers pengungkapan kasus narkoba oleh Polda Gorontalo, Selasa, 23 Mei 2023. 
RT, adik wali kota Gorontalo dan dua tersangka lainnya saat dihadirkan dalam konferensi pers pengungkapan kasus narkoba oleh Polda Gorontalo, Selasa, 23 Mei 2023.  (Beritasatu.com/ Melki Gani / Melki Gani)

Gorontalo, Beritasatu.com – Direktorat Reserse Narkoba Polda Gorontalo mengamankan tiga orang pelaku penyalahgunaan narkoba jenis sabu di Gorontalo.

Ketiga pelaku masing masing berinisial RT, IM, dan SM. RT merupakan mantan anggota DPRD Kota Gorontalo yang juga merupakan adik kandung Wali Kota Gorontalo, Marten Taha.

Penangkapan RT merupakan hasil pengembangan dari pelaku IM dan SM yang sebelumnya tertangkap tangan sedang mengambil satu paket berisi narkoba jenis sabu di Kelurahan Paguyaman, Kecamatan Kota tengah, Kota Gorontalo.

ADVERTISEMENT

Dari hasil pemeriksaan pihak kepolisian terhadap kedua pelaku, salah satu pelaku berinisial SM mengakui narkoba jenis sabu itu milik RT. Atas dasar itu, polisi kemudian menangkap RT di kediamannya, Minggu (21/5/2023).

Kapolda Gorontalo, Irjen Pol Angesta Romano Yoyol mengatakan, kasus penyalahgunaan narkoba yang dilakukan oleh tiga orang pelaku tersebut masih dalam proses pengembangan. Meski demikian, pihaknya akan segera menetapkan ke tiga pelaku menjadi tersangka.

“Untuk saat ini kita masi pengembangan, tapi kita sudah kenakan Pasal 112 ayat 1 dan Pasal 114 ayat 1. Yaitu sebagai yang membawa, menyimpan, dan menggunakan. Barang bukti ada tiga paket kecil dan beberapa buah atau bekas narkoba tersebut. Hari ini kita tetapkan tersangka. Yang jelas para pelaku ini melakukan tindak pidana penyalahgunaan narkoba,” ucap Irjen Pol Angesta Romano Yoyol.

Sementara, RT yang merupakan mantan anggota DPRD Kota Gorontalo itu menangis saat digiring ke ruangan oleh anggota kepolisian. RT mengeklaim hanyalah korban. Namun ia tidak menjelaskan penyataannya tersebut.

“Saya hanya korban pak,” ucap RT sambal menangis.

Bagikan

BERITA TERKAIT

Kantor Bupati Pohuwato Dibakar, 40 Pendemo Bakal Ditetapkan Tersangka

Kantor Bupati Pohuwato Dibakar, 40 Pendemo Bakal Ditetapkan Tersangka

NUSANTARA
PDIP Kobarkan Semangat Rawat Lingkungan dan Perkuat Kedaulatan Pangan

PDIP Kobarkan Semangat Rawat Lingkungan dan Perkuat Kedaulatan Pangan

NASIONAL
Inovasi Digitalisasi Si Prima dari Gorontalo Sabet Penghargaan APDI 2023

Inovasi Digitalisasi Si Prima dari Gorontalo Sabet Penghargaan APDI 2023

NASIONAL
Program Kerja Banyuwangi dan Gorontalo Jadi Sorotan Mendagri di APDI 2023

Program Kerja Banyuwangi dan Gorontalo Jadi Sorotan Mendagri di APDI 2023

NASIONAL
Video: Pria Bacok Polisi Berujung Ditembak

Video: Pria Bacok Polisi Berujung Ditembak

MULTIMEDIA
WNA Meriahkan Lomba Peringatan HUT RI ke-78 di Gorontalo

WNA Meriahkan Lomba Peringatan HUT RI ke-78 di Gorontalo

NUSANTARA

BERITA TERKINI

Pemerataan Akses Teknologi Akan Dongkrak Akselerasi UMKM Go Digital

EKONOMI 3 menit yang lalu
1068905

UMKM Juga Ikut Dirugikan Jastip

EKONOMI 13 menit yang lalu
1068948

Satgas BTS 4G Bakti Segera Diresmikan, Ini Tujuannya

EKONOMI 23 menit yang lalu
1068945

Deretan Momen Unik Saat Kaesang Pangarep Jadi Ketum PSI

BERSATU KAWAL PEMILU 33 menit yang lalu
1068936

One Championship: Stamp Fairtex Waspadai Senjata Terkuat Ham Seo Hee

SPORT 35 menit yang lalu
1068891

23 Warga Padang Terkena Gigitan Anjing Liar Diduga Rabies

NUSANTARA 2 jam yang lalu
1068939

Perajin Cobek di Pasuruan Banjir Pesanan Menjelang Maulid Nabi

NUSANTARA 2 jam yang lalu
1068941

Praka Riswandi Cs Telah 14 Kali Peras dan Siksa Pedagang Obat

MEGAPOLITAN 4 jam yang lalu
1068946

Mobil CRV Tabrak Nenek Pedagang Nasi Uduk di Perumahan Metland Cileungsi

MEGAPOLITAN 5 jam yang lalu
1068942

Buka Rakernas Papdesi, Ganjar Minta Kades Utamakan Kesejahteraan Warga

NASIONAL 5 jam yang lalu
1068940
Loading..
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
ARTIKEL TERPOPULER





Foto Update Icon
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT