Uri-uri Budaya, Pencinta Pusaka Gelar Jamasan Diiringi Kirab dan Larung Sesaji

Ponorogo, Beritasatu.com – Sebuah acara jamasan pusaka atau pencucian pusaka berlangsung di Sanggar Tari Kartika Putri, Kelurahan Paju, Kecamatan Ponorogo, Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur Uniknya, jamasan pusaka yang berlangsung pada Sabtu (3/6/2023) menggunakan air dari tujuh sumber berbeda dan juga bunga tujuh rupa.
Tidak hanya itu, seusai jamasan pusaka berupa keris yang ikuti oleh 54 pencinta budaya ini, juga dilakukan kirab budaya dan juga larung sesaji yang dilakukan di Sungai Paju.
Prosesi jamasan pun juga berlangsung sakral, selain menggunakan air dari tujuh sumber, saat berlangsung acara penjamasan, penjamasan pusaka dilarang keras untuk berbicara.
Seusai dilakukan penjamasan, seluruh keris dan pusaka lain kemudian dikeringkan untuk kemudian dimasukkan kembali ke warangka dan wadah dari pusaka. Setelah semua prosesi penjamasan selesai, air sisa penjamasan kemudian dikirab bersama dengan sejumlah sesaji seperti tumpeng nasi merah dan kembang tujuh rupa.
“Acara hari ini adalah jamasan pusaka Tumpak Landep, memang seperti jamasan pusaka lainnya. Namun menurut sejarah yang kami, jamasan Tumpak Landep ini sudah ada sejak sebelum Mataram Islam,” kata Ketua Paguyuban Aji Wengker Ponorogo, Titis Mursito.
Namun saat sekarang ini jamasan Tumpak Landep ini dibakukan menjadi satu menjadi Jamasan Satu Suro. Untuk itu pihaknya pun berusaha untuk menghidupkan kembali budaya nenek moyang tersebut, sehingga ada warna-warni budaya yang hilang akan kembali dihidupkan.
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI
Kecanduan Judi Online, Mahasiswa di Lampung Buat Laporan Palsu Jadi Korban Begal
Banjir Besar Kiriman dari Malaysia, 2 Rumah Warga Malinau Hanyut Terseret Arus
Prabowo Disarankan Pilih Yusril sebagai Bakal Cawapres, Ini Alasannya
Relawan Tegaskan Ganjar Pranowo Tak Merendahkan Profesi Apa pun
Rayakan 15 Tahun Anniversary The Dark Night, Ini Deretan Film Batman Terbaik Versi Rotten Tomatoes
Bekuk Pemilik Situs Judi Online di Pekanbaru, Polisi Sita Aset Rp 57,7 Miliar
Polisi Tangkap 2 Preman yang Palak Pemobil Rp 200.000 di Pelabuhan Makassar
1
Kokok PSI: Kaesang Sudah PSI
5
B-FILES


Perlukah Presiden/Kepala Negara Dihormati?
Guntur Soekarno
Urgensi Mitigasi Risiko Penyelenggara Pemilu 2024
Zaenal Abidin
Identitas Indonesia
Yanto Bashri