ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT

Kapolda Yogyakarta Minta Maaf ke Tamansiswa Terkait Tawuran PSHT dan Brajamusti

Penulis: Olena Wibisana | Editor: FFS
Senin, 5 Juni 2023 | 23:32 WIB
Kapolda DI Yogyakarta Irjen Pol Suwondo Nainggolan bertemu dengan pengurus Yayasan Persatuan Tamansiswa Yogyakarta, Senin, 5 Juni 2023. 
Kapolda DI Yogyakarta Irjen Pol Suwondo Nainggolan bertemu dengan pengurus Yayasan Persatuan Tamansiswa Yogyakarta, Senin, 5 Juni 2023.  (Beritasatu.com / Olena Wibisana)

Yogyakarta, Beritasatu.com - Kapolda DI Yogyakarta Irjen Pol Suwondo Nainggolan berkunjung ke Kantor Yayasan Persatuan Tamansiswa di Jalan Tamansiswa, Yogyakarta, Senin (5/6/2023) siang. Kunjungan Kapolda DIY ke Yayasan Perguruan Persatuan Tamansiswa itu terkait tawuran atau kerusuhan yang terjadi antara kelompok PSHT dan kelompok Brajamusti PSIM Yogyakarta pada Minggu (4/6/2023) malam.

Dalam pertemuan di Ruang Data Pendopo Yayasan Tamansiswa Yogyakarta, Kapolda DIY meminta maaf telah menggunakan fasilitas, gedung, aula, yayasan untuk mengevakuasi dua kelompok yang terlibat kerusuhan. Hal tersebut dilakukan sebagai tindakan kepolisian untuk menciptakan kamtibmas dan mencegah adanya korban sebelum dievakuasi ke Mapolda DIY.

"Apabila hal tersebut menimbulkan adanya kerusakan maka merupakan tanggung jawab dari Polda DIY." ungkap Kapolda DIY Irjen Pol Suwondo Nainggolan dalam keterangan tertulis (5/6/2023).

ADVERTISEMENT

Pihak Yayasan Tamansiswa yang disampaikan oleh Ki Dr Saur Panjaitan XIII MM memberikan tanggapannya dengan menerima permohonan maaf dari Kapolda DIY. Saur Panjaitan mengucapkan terima kasih kepada Polda DI Yogyakarta yang telah melaksanakaan tugas menjaga kamtibmas.

"Sebagai kaum akademisi, Yayasan Tamansiswa akan menjadikan kejadian kerusuhan tersebut sebagai koreksi dan pelajaran dalam mendidik siswanya, agar ke depan bersikap bijak dan tidak terlibat dalam kerusuhan apa pun demi masyarakat yang aman," kata Saur Panjaitan.

Dalam pertemuan tersebut dari kedua kelompok yang terlibat dalam kerusuhan yaitu PSHT dan Brajamusti sepakat untuk berdamai dan menyelesaikan permasalahan dengan kekeluargaan. Usai pertemuan dengan pengurus Tamansiswa, Kapolda DIY mengadakan pertemuan, silaturahmi, dan ramah tamah dengan tokoh masyarakat Kelurahan Wirogunan atau sekitar lokasi kejadian tawuran yang juga dihadiri oleh Pj Wali Kota Yogyakarta Sumadi.



Bagikan

BERITA TERKAIT

Simulasi Pengamanan Pemilu 2024, Polda DIY Gelar Skenario Pemenang Diadang Massa

Simulasi Pengamanan Pemilu 2024, Polda DIY Gelar Skenario Pemenang Diadang Massa

NUSANTARA
Nikmatnya Telur Gobal-gabul Warung Pojok Mbak Yuni di Yogyakarta

Nikmatnya Telur Gobal-gabul Warung Pojok Mbak Yuni di Yogyakarta

NUSANTARA
Video: Fenomena Meteor di Langit Indonesia

Video: Fenomena Meteor di Langit Indonesia

MULTIMEDIA
Menikmati Sego Empal Bu Warno, Warisan Kuliner Keluarga Khas Yogyakarta

Menikmati Sego Empal Bu Warno, Warisan Kuliner Keluarga Khas Yogyakarta

LIFESTYLE
Lagi, Massa di Sleman Tolak Diskusi yang Hadirkan Rocky Gerung

Lagi, Massa di Sleman Tolak Diskusi yang Hadirkan Rocky Gerung

NUSANTARA
Jamu Ginggang, Racikan ala Bangsawan yang Eksis Hampir Satu Abad di Yogyakarta

Jamu Ginggang, Racikan ala Bangsawan yang Eksis Hampir Satu Abad di Yogyakarta

NUSANTARA

BERITA TERKINI

Polisi Buka Peluang Jerat Penyewa PSK Muncikari Mami Icha

INTERNASIONAL 8 menit yang lalu
1068827

Periksa Dokter, KPK Usut Upaya Lukas Enembe Samarkan Uang Korupsi

NASIONAL 13 menit yang lalu
1068826

Video: Promosi Film Di Ambang Kematian, Siluman Kambing Tebar Teror

MULTIMEDIA 32 menit yang lalu
1068811

Polisi: Muncikari Mami Icha Berjejaring

MEGAPOLITAN 57 menit yang lalu
1068825

Video: Pedagang Keluhkan Media Sosial Rangkap E-Commerce Harga Lebih Murah

MULTIMEDIA 1 jam yang lalu
1068807

Lirik Lagu Untuk Perempuan Yang Sedang Dalam Pelukan oleh Payung Teduh

LIFESTYLE 1 jam yang lalu
1068824

Pulang dari Riyadh Lumpuh Permanen, Korban Dugaan TPPO Lapor ke Polda NTB

NUSANTARA 1 jam yang lalu
1068822

Deretan Kasus Kecelakaan Truk yang Alami Rem Blong

NUSANTARA 1 jam yang lalu
1068821

Pengunjung Wahana di Taman Hiburan Dibiarkan 30 Menit Bergelantung Terbalik di Ketinggian

INTERNASIONAL 1 jam yang lalu
1068820

Rekonstruksi Pembunuhan Imam Masykur Digelar Tertutup

MEGAPOLITAN 1 jam yang lalu
1068819
Loading..
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
ARTIKEL TERPOPULER





Foto Update Icon
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT