Ibu Korban Mayat Dalam Koper: Tersangka Guru Ekstra Musik Korban Waktu SMA

Surabaya, Beritasatu.com - Ana Maria, ibu dari Angeline Nathania mahasiswi Universitas Surabaya yang menjadi korban pembunuhan dan mayatnya ditemukan dalam koper di jurang kawasan Gajah Mungkur, Pacet, Mojokerto, Jawa Timur, menyebut tersangka pembunuhan, Rochmat Bagus ialah guru ekstra musik korban waktu SMA.
"Itu guru SMA nya. Guru ekstra musik, saya sekadar tahu dia itu guru gitar. Kalau komunikasi saya juga kurang tahu. Semasa SMA, dia ikut bandnya guru gitar itu. Pelaku juga tidak pernah main ke rumah," kata Ana Maria kepada Beritasatu.com, Jumat (9/6/2023).
Ana Maria mengaku tak menyangka putri kedua dari tiga bersaudara itu meninggal dengan tragis. Ia mengira putrinya yang akrab di panggil Tania itu hanya pergi dari rumah dengan kekasihnya dan akan kembali pulang.
"Ya seperti biasanya wajar, tidak kelihatan mau pergi jauh. Tanggal 3 (Mei). Itu kan setelah libur Lebaran. Tanggal 3 masuk langsung ada ujian. Biasanya berangkat sendiri. Pulang pergi sekolah bawa mobil sendiri. Mobil kakaknya, karena kakaknya naik motor lebih cepat kerjanya," kata Ana Maria.
Keluarga melaporkan Angeline Nathania menghilang pada 5 Mei 2023. Angeline Nathania membawa mobil Mitsubishi Xpander warna abu-abu nopol L 1893 FY.
Diberitakan Beritasatu.com Angeline Nathania (AN) ditemukan meninggal di jurang kawasan Gajah Mungkur, jalur Pacet-Cangar, Kabupaten Mojokerto. Mayat AN dimasukkan dalam koper. Mayat di dalam koper yang terbungkus karung putih dengan kondisi yang sudah mulai membusuk itu ditemukan warga pada Rabu (7/6/2023) sore.
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI
Duit Rp 27 Miliar yang Dikembalikan Maqdir terkait Dito? Ini Kata Kejagung
B-FILES


ASEAN di Tengah Pemburuan Semikonduktor Global
Lili Yan Ing
Perlukah Presiden/Kepala Negara Dihormati?
Guntur Soekarno
Urgensi Mitigasi Risiko Penyelenggara Pemilu 2024
Zaenal Abidin