Pekebun dan Pekerja Tambang Pasir di Lumajang Terjebak Banjir Lahar Semeru

Lumajang, BeritaSatu.com - Hujan deras yang mengguyur wilayah lereng Gunung Semeru membuat terjadinya banjir lahar. Akibatnya, lima orang terjebak lantaran tidak bisa menyeberangi sungai yang sedang terjadi banjir lahar.
Hujan dengan intensitas tinggi mengguyur daerah lereng Gunung Semeru di Lumajang, Jawa Timur sejak Sabtu pagi (1/7/2023). Tercatat getaran banjir lahar hujan mencapai amplitudo maksimal 24 milimeter. Akibat peristiwa itu, lima orang di kawasan Desa Bago, tepatnya di seberang sisi selatan Sungai Rejali, Kecamatan Pasirian, Kabupaten Lumajang terjebak banjir.
Menurut keterangan Lehan, warga setempat, dari lima orang tersebut dua di antaranya merupakan pekebun dan 3 lainnya pekerja tambang. Bahkan, Satu armada truk pasir tidak bisa melintasi aliran sungai lantaran debit air cukup deras.
"Orang-orang ini terjebak tidak bisa pulang ada pekebun dan sopir truk pasir," kata Lehan saat ditemui.
Menurutnya, banjir lahar kali ini membawa material batu dan pasir bahkan aliran air sungai melebar hingga 50 meter.
"Yang ini banjir sangat besar akibat air hujan, air melebar sampai 50 meter kiri kanan," katanya.
Atas kejadian itu, lima orang yang terjebak banjir tersebut terpaksa harus menunggu aliran air surut untuk bisa kembali pulang. Selain menyebabkan sejumlah warga terjebak, banjir lahar juga mengakibatkan aktivitas tambang pasir setempat terhenti. Hal ini mengingat derasnya aliran banjir lahar bisa mengancam keselamatan warga.
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI

Mahfud MD Kaget dan Prihatin Data Pemilih Diduga Dibobol dan Dijual Jimbo

One Championship Kembali Fokus Hadirkan Duel MMA di 2024

Helikopter Militer AS Jatuh ke Laut di Jepang

9 Alasan Kenapa iPhone Lebih Banyak Diminati dari Android

Jateng Miliki Desa Antikorupsi Terbanyak Se-Indonesia

DLHK Sebut Busa Putih di Kali Cimanggis Adalah Limbah Deterjen

Lama Dinanti, Tesla Cybertruck Akhirnya Dikirim ke Konsumen Mulai 30 November

Ratusan Warga Lampung Selatan Korban Tsunami Terima Sertifikat Hunian Tetap

Dikeroyok Teman Sekelas, Siswa SMP di Ngawi Sampai Alami Kejang

Terungkap Pesan Luhut kepada sang Menantu Maruli Simanjuntak yang Dilantik Jokowi Jadi Kasad

LaporGub Jateng Unjuk Gigi di Festival Media Digital Pemerintah KPK RI

Serangan Malware Amos Targetkan Pengguna Mac Pakai Pembaruan Browser Palsu

Terobos Pintu Perlintasan, Mobil SUV Dihantam Kereta di Tambora

Investasi BCA untuk Keamanan Siber Naik 3 Kali Lipat Sejak 2021

Kasad Maruli: Saya Akan Pastikan TNI AD Netral di Pemilu 2024
1
5
B-FILES


Pemilu 2024 vs Kesejahteraan Mental Generasi Z
Geofakta Razali
Rakernas IDI dan Debat Pilpres 2024
Zaenal Abidin
Indonesia dan Pertemuan Puncak APEC
Iman Pambagyo