ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT

Pemkab Sampang Sambut Baik Kolaborasi dengan B-Universe

Penulis: Didik Setia Budi | Editor: RZL
Kamis, 3 Agustus 2023 | 21:13 WIB
Sekretaris Daerah Kabupaten Sampang Yuliadi Setiawan saat menerima perwakilan B-Universe yang diwakili Pemimpin Redaksi Beritasatu.com, Syukri Rahmatullah, Kamis, 3 Juli 2023.
Sekretaris Daerah Kabupaten Sampang Yuliadi Setiawan saat menerima perwakilan B-Universe yang diwakili Pemimpin Redaksi Beritasatu.com, Syukri Rahmatullah, Kamis, 3 Juli 2023. (Beritasatu.com / Didik Setia Budi)

Sampang, Beritasatu.com - Pemerintah Kabupaten Sampang menyambut baik rencana kerjasama dengan B-Universe, media grup yang membawahi BTV, Beritasatu.com, Investor Daily, dan Jakarta Globe. Kolaborasi sangat penting untuk mengangkat kesejahteraan di Kabupaten Sampang.

Demikian disampaikan Sekretaris Daerah Kabupaten Sampang Yuliadi Setiawan saat menerima perwakilan B-Universe yang diwakili Pemimpin Redaksi Beritasatu.com, Syukri Rahmatullah, Kamis (3/8/2023).

"Bapak Bupati (H Slamet Junaidi) banyak menjalankan program dan inovasi di Kabupaten Sampang untuk memajukan kesejahteraan rakyat di sini. Tentunya, ini membutuhkan kolaborasi dengan banyak pihak, salah satunya adalah media B-Universe," katanya.

ADVERTISEMENT

Menurutnya, Kabupaten Sampang memiliki banyak potensi investasi, mengingat berkembangnya Madura yang mana Sampang adalah episentrum dari Madura.

"Makanya, kita membuka peluang bagi siapa pun yang ingin berinvestasi di sini," katanya.

Sekretaris Daerah Kabupaten Sampang Yuliadi Setiawan saat menerima perwakilan B-Universe yang diwakili Pemimpin Redaksi Beritasatu.com, Syukri Rahmatullah, Kamis, 3 Juli 2023.
Sekretaris Daerah Kabupaten Sampang Yuliadi Setiawan saat menerima perwakilan B-Universe yang diwakili Pemimpin Redaksi Beritasatu.com, Syukri Rahmatullah, Kamis, 3 Juli 2023.

Mengenai sosial kemasyarakatan, Bupati Slamet juga sukses mendamaikan konflik Syiah-Sunni yang berlarut hingga menyita perhatian internasional.

"Alhamdulillah selesai di era kepemimpinan beliau. Kuncinya apa? Memanusiakan manusia," ungkapnya.

Dalam kesempatan yang sama, Pemimpin Redaksi Beritasatu.com, Syukri Rahmatullah mengatakan sebenarnya banyak kabupaten di Indonesia memiliki potensi ekonomi yang tinggi. Salah satunya adalah Kabupaten Sampang.

"Sampang ini berada di tengah Pulau Madura. Setiap orang yang mau wisata ke Sumenep dari Surabaya atau dari Sumenep mau Surabaya, pasti melewati Sampang. Potensi ekonominya sangat tinggi. Bayangkan jika bus-bus wisata beristirahat sejenak di sini, berapa banyak pengeluaran wisatawan yang akan diterima UMKM Sampang, belum lagi dari sektor ekonomi yang lainnya," katanya.



Bagikan

BERITA TERKAIT

Pemkab Mojokerto Sambut Kolaborasi dengan B-Universe

Pemkab Mojokerto Sambut Kolaborasi dengan B-Universe

NUSANTARA
Kolaborasi B-Universe dengan KPU Jatim untuk Sukseskan Pemilu 2024

Kolaborasi B-Universe dengan KPU Jatim untuk Sukseskan Pemilu 2024

BERSATU KAWAL PEMILU
Mahfud MD Ajak Warga Madura Bersatu untuk Pemilu yang Damai

Mahfud MD Ajak Warga Madura Bersatu untuk Pemilu yang Damai

BERSATU KAWAL PEMILU
Bersama B-Universe, BEI Incar 2 Juta Investor Baru Tahun 2024

Bersama B-Universe, BEI Incar 2 Juta Investor Baru Tahun 2024

EKONOMI
B-Universe dan BEI Berkolaborasi Genjot Pertumbuhan Investor

B-Universe dan BEI Berkolaborasi Genjot Pertumbuhan Investor

EKONOMI
Jalin Kerja Sama dengan BEI, B-Universe Perkenalkan IDTV sebagai TV Ekonomi

Jalin Kerja Sama dengan BEI, B-Universe Perkenalkan IDTV sebagai TV Ekonomi

EKONOMI

BERITA TERKINI

Loading..
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
ARTIKEL TERPOPULER





Foto Update Icon
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT