Roma, Beritasatu.com - Petenis veteran Serena Williams mengundurkan diri dari turnamen lapangan tanah liat WTA Italia Terbuka yang dimulai Senin (14/9/2020) di Roma. Cedera tendon Achilles kiri yang dideritanya dalam kekalahan semifinal AS Terbuka menjadi penyebabnya.
"Saya menyesal harus mundur dari Internazionali BNL d'Italia karena cedera Achilles. Saya sangat tersanjung dengan dukungan berkelanjutan dari para penggemar saya di Roma dan saya berharap untuk segera kembali," ujar Serena.
Finalis US Open 2020 itu langsung mendapat perawatan medis selepas tampil di turnamen yang dimainkan di New York.
“Saya baru saja melakukan peregangan. Saya berlari dan dari langkah pertama yang saya ambil, itu adalah poin yang panjang. Itu bukan pergelangan kaki saya, itu sebenarnya achilles saya. Itu hanya meregang. Itu cukup intens, " tambahnya.
Italia Terbuka dimulai 14 September sampai 21 September.
Selain Serena, Naomi Osaka dan Ashleigh Barty juga mundur dari Roma. Petenis peringkat dua dunia Simona Halep dari Rumania menjadi unggulan teratas diikuti Karolina Pliskova dan Sofia Kenin dan Elina Svitlina.
Sumber: Essentially Sport