Jakarta, Beritasatu.com - Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo mengatakan pihaknya telah menyiapkan tiga lokasi balap jalanan atau street race di tiga wilayah penyangga Ibu Kota. Tiga wilayah tersebut diantaranya Bumi Serpong Damai (BSD) di Tangerang Selatan, Meikarta di Kabupaten Bekasi, dan Vida di Bekasi Kota.
“Nanti rencananya bulan depan akan terselenggara di tiga lokasi itu. Nanti kami atur waktunya,” kata Sambodo saat dihubungi, Senin (24/1/2022).
Dikatakan Sambodo, tiga lokasi balap jalanan tersebut diharapkan dapat mewadahi pembalap liar yang kerap beraksi di wilayah penyangga Ibu Kota.
Dengan begitu, tidak hanya Jakarta yang terbebas balap liar, tetapi wilayah lain di seperti Bekasi, Kabupaten Bekasi, dan Tangerang.
Sebelumnya, ajang balapan jalanan atau balap liar resmi yang diselenggarakan oleh Polda Metro Jaya pada Minggu (16/1/2022). Ajang tersebut dibuka secara resmi oleh Kapolda Metro Jaya Irjen Pol M Fadil Imran di Jalan Inspeksi Kali Ancol, Pademangan, Jakarta Utara.
Sebanyak 350 peserta mengikuti ajang balapan jalanan atau street race yang difasilitasi oleh Polda Metro Jaya tersebut.
Saksikan live streaming program-program BeritaSatu TV di sini
Sumber: BeritaSatu.com