ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT

Investasi Nielsen Dongkrak Pemirsa TV Naik Jadi 130 Juta

Penulis: Imam Suhartadi | Editor: WBP
Kamis, 30 Maret 2023 | 21:37 WIB
Ilustrasi TV Digital.
Ilustrasi TV Digital. (Antara)

Jakarta, Beritasatu.com - Jumlah pemirsa TV linear di perkotaan Indonesia diproyeksi akan tumbuh dari 58,9 juta orang menjadi 130 juta orang ditopang investasi signifikan dari Nielsen, perusahan global dalam wawasan audiens, data, dan analitik.

Presiden Nielsen Asia Komersial, Arnaud Frade mengatakan peningkatan jumlah pemirsa ini merupakan hasil perluasan panel Nielsen di seluruh Jawa, Sumatra, dan pusat populasi lainnya, yang banyak di antaranya kurang terwakili sebelumnya.

"Hal ini menguntungkan semua pemangku kepentingan, perluasan panel di seluruh Indonesia menunjukkan komitmen berkelanjutan Nielsen untuk mendukung industri media Indonesia," kata dia dikutip Investor Daily, Kamis (30/3/2023). 

ADVERTISEMENT

Dia mengatakan di negara beragam seperti Indonesia, sangat penting bagi stasiun TV untuk dapat menunjukkan kekuatan dan nilai jangkauan di berbagai audiens.

Nielsen Asia Managing Director Advertisers, Aaron Rigby mengatakan selain memungkinkan stasiun TV untuk menunjukkan dengan lebih baik jumlah audiens mereka yang sebenarnya, pengukuran audiens yang lebih baik akan menguntungkan pengiklan, kata

“Pengiklan sekarang dapat lebih yakin dari sebelumnya bahwa pesan mereka menjangkau audiens yang tepat, di tempat yang tepat, pada waktu yang tepat, sangat meningkatkan ROI (return on investment)," kata dia.

Peningkatan jumlah panel Nielsen mencerminkan keragaman populasi dan kebiasaan menonton di Indonesia. Selain itu kini semakin banyak temuan menarik di area dengan populasi lebih kecil. Selain perluasan pengukuran dilakukan di seluruh Jawa, peningkatan panel di Sumatra menunjukkan bahwa pulau tersebut pecinta film. Sedangkan pemirsa Sulawesi lebih memilih serial TV.

Investasi Nielsen terbaru dalam pengukuran audiens Indonesia ini mengikuti peningkatan industri sebelumnya di kawasan ini, termasuk transformasi pengukuran digital dan penambahan Sistem Identitas Nielsen untuk pengukuran iklan digital, digital ad ratings (DAR) yang hadir di 30 pasar internasional, termasuk Indonesia.

Sebagai gambaran, data urban national adalah perkiraan dari NMS 2021. Adapun angka final akan didasarkan pada hasil establishment survey 2022.

Nielsen mengukur kepemirsaan TV melalui Nielsen Panel, yang terdiri dari 12.000 rumah tangga di seluruh Indonesia, menggunakan perangkat yang disebut Peoplemeter. Perangkat ini terhubung ke televisi di rumah-rumah tersebut. Mereka yang menonton televisi menggunakan remote control untuk memberi tahu Peoplemeter siapa yang menonton dan apa yang sedang ditonton. Panel yang terdiri dari lebih dari 12.000 rumah tangga ini merepresentasikan audiens sebanyak 130 juta orang dan dapat mengukur baik siaran analog maupun digital.



Bagikan

BERITA TERKINI

Hasil PSG vs Marseille: Mbappe Jadi Tumbal Kemenangan Les Parisiens

SPORT 26 menit yang lalu
1068729

Petani Didorong Kembangkan Limbah Sawit

EKONOMI 36 menit yang lalu
1068747

Sahroni: Kasus Tewasnya Ajudan Kapolda Kaltara Jadi Pertaruhan Nama Baik Polri

NASIONAL 46 menit yang lalu
1068744

Kasus Brigadir Setyo Herlambang, Polisi Diminta Tak Berikan Pernyataan Tanpa Fakta

NASIONAL 1 jam yang lalu
1068739

Kaesang Gabung PSI, Gibran Ungkap Ada yang Coba Adu Domba dengan Alam Ganjar

BERSATU KAWAL PEMILU 2 jam yang lalu
1068736

Cak Imin Jadi Cawapres Anies, Massa 212 Diprediksi Dukung Prabowo

BERSATU KAWAL PEMILU 2 jam yang lalu
1068734

Jadi Ketum PSI, Kaesang Beri Pesan Menyentuh untuk Jokowi

BERSATU KAWAL PEMILU 2 jam yang lalu
1068733

Satgas BLBI Sita 3 Aset Obligor BLBI Senilai Rp 111,2 Miliar

EKONOMI 2 jam yang lalu
1068731

Hasil Borneo FC vs PSM: Menang, Pesut Etam Terus Bayangi Pemimpin Klasemen

SPORT 2 jam yang lalu
1068749

3 Santri Ponpes Imam Asy-Syafii Tewas Tenggelam di Pantai Lowita Pinrang

NUSANTARA 2 jam yang lalu
1068730
Loading..
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
ARTIKEL TERPOPULER





Foto Update Icon
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT