Meta Kembangkan AI Baru untuk Saingi ChatGPT
Senin, 11 September 2023 | 12:06 WIB

California, Beritasatu.com - Wall Street Journal melaporkan pada hari Minggu (10/9/2023) bahwa Meta Platforms, perusahaan induk Facebook, sedang mengerjakan sistem kecerdasan buatan (artificial intelligence/AI) baru yang dirancang untuk menyaingi ChatGPT buatan OpenAI.
Mengutip sumber yang menolak disebutkan namanya, WSJ menulis bahwa Meta menargetkan model AI baru mereka siap pada tahun depan dan diklaim akan kali lebih baik daripada AI versi komersialnya yang dikenal dengan sebutan Llama 2.
Llama 2 adalah model bahasa (language model) AI open source milik Meta yang diluncurkan pada bulan Juli dan didistribusikan melalui layanan cloud Azure milik Microsoft untuk bersaing dengan ChatGPT dan Bard milik Google.
Sistem yang direncanakan akan membantu perusahaan lain dalam membangun layanan yang menghasilkan teks canggih, analisis, dan output lainnya. Namun, versi ini belum final dan bisa berubah.
Meta berencana memulai pelatihan sistem AI baru tersebut pada awal 2024, tambah laporan tersebut.
Sejak peluncuran ChatGPT milik OpenAI pada akhir tahun lalu, raksasa-raksasa teknologi berlomba-lomba mengembangkan generative AI mereka sendiri.
Bloomberg News melaporkan pada bulan Juli bahwa Apple sedang mengerjakan AI sendiri dan bahkan telah membangun kerangka kerjanya sendiri yang dikenal sebagai Ajax untuk membuat model bahasa besar serta menguji chatbot yang dijuluki Apple GPT.
Tiongkok juga tidak mau ketinggalan dalam pengembangan kecerdasan buatan. Raksasa mesin pencari Tiongkok Baidu meluncurkan layanan chatbot kecerdasan buatan yang disebut dengan ERNIE Bot pada Maret lalu.
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI

Kepala BKKBN Dorong Isu Stunting Dijadikan Bahan Kampanye Pemilu 2024

Lirik Lagu Wait dari Dino Seventeen dan Terjemahannya

Prediksi Lens vs Arsenal: The Gunners Siapkan Pembalasan demi Tiket 16 Besar

Tanggapi Megawati, Nusron: Presiden Jokowi Pilih Jadi Petugas Rakyat dari pada Petugas Partai

Hasil Liga Champions: Barcelona Lolos, Porto dan Shakhtar Berebut 1 Tiket ke 16 Besar

Lolos ke Final Piala Dunia U-17, Pelatih Prancis: Kami Kaget Bakal Lawan Jerman

Kepala Bapanas Pastikan Bantuan Keluarga Berisiko Stunting Tepat Sasaran

Banyak Tekanan dari Dunia, Pengamat Yakin Israel-Hamas Berdamai

Ibunda Virgoun Akui Lebih Dahulu Jatuh Cinta kepada Jordan Ali

Apindo Beberkan 3 Tantangan dalam Pengembangan Ekonomi Digital

6 Pelaku Penyerangan Kantor Satpol PP Kota Denpasar Ditangkap, 2 Anggota TNI

Runner Up di Sirkuit Internasional Sepang, Alvin dan Avila Bahar Puas

Kamerun Dicabut dari Daftar Calling Visa, Dirjen Imigrasi: Ada Pertimbangan Ekonomi dan Keamanan

2024, Penjualan Alat Berat United Tractor Diproyeksi Terkontraksi Imbas Pemilu

Review Film Napoleon, Kekuasaan dan Romansa sang Jenderal Eksentrik
1
5
B-FILES


Pemilu 2024 vs Kesejahteraan Mental Generasi Z
Geofakta Razali
Rakernas IDI dan Debat Pilpres 2024
Zaenal Abidin
Indonesia dan Pertemuan Puncak APEC
Iman Pambagyo