Hasil Proliga 2023: Tumbangkan BJB, BIN Raih 2 Kemenangan di Gresik
Jakarta, Beritasatu.comn - Tim putri Jakarta BIN menumbangkan juara bertahan Bandung BJB Tandamata dengan skor 3-0 (25-17, 25-20, 25-22) pada pertandingan PLN Mobile Proliga 2023 di GOR Tri Dharma Petrokimia Gresik, Jumat (3/2/2023).
Kemenangan tersebut merupakan yang kedua secara beruntun di Proliga 2023 di Gresik. Sebelumnya, Tim asuhan pelatih Octavian itu mengalahkan Jakarta Elektrik PLN 3-2.
Hasil tersebut juga membalas kekalahan Jakarta BIN dari Bandung BJB pada putaran pertama Proliga 2023.
Octavian bahkan tidak menduga anak asuhnya bisa menang telak tiga set langsung atas Bandung BJB.
“Agak terkejut juga sih, tetapi secara keseluruhan hari ini anak-anak main bagus dan bisa terus menekan lawan,” katanya.
Hasil tersebut membuat peluang Jakarta BIN ke final four makin besar. Mereka sudah mengemas empat kemenangan dengan nilai 12.
Dibanding saat menghadapi Elektrik PLN, Octavian menyebut penampilan timnya kali ini sudah lebih meningkat dan solid, baik dalam bertahan maupun menyerang. Termasuk penampilan pemain asing baru Fernanda Tome (Brasil) yang bertandem dengan Chen Peiyan (Tiongkok).
“Tome ini pemain senior dan berpengalaman, jadi dia bisa membantu pemain-pemain junior kami untuk berkembang,” tambah Octavian.
Sumber: ANTARA
Saksikan live streaming program-program BTV di sini
Bagikan
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI
Fintech Syariah Tumbuh Seiring Adopsi Layanan Digital
Lima Rekomendasi Film yang Bisa Mengisi Waktu Ngabuburit di Akhir Pekan
Zara Leola Ikuti Jejak Sang Ayah Enda Ungu Terjun ke Dunia Hiburan
Ini Makanan Penyebab Bau Mulut Saat Puasa yang Harus Dihindari
Penjualan Champ Resto Cetak Rekor Meroket 60%, dari Merugi Jadi Laba
Argentina Dikabarkan Gantikan Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20
Alaya Spa Wujudkan Gaya Hidup Masa Kini untuk Wanita Modern
Sidang Kasus David Ozora, Jaksa Tolak Eksepsi AG Kekasih Mario Dandy
