Jumat, 24 Maret 2023

Proliga: Tundukkan Pertamina, Bhayangkara Raih Kemenangan Beruntun di Gresik

BW
Jumat, 3 Februari 2023 | 23:14 WIB

Jakarta, Beritasatu.com – Pendatang baru Jakarta Bhayangkara Presisi menundukkan Jakarta Pertamina Pertamax dengan skor 3-1 (19-25, 25-17, 25-20, 25-23) pada pertandingan kompetisi bola voli PLN Mobile Proliga 2023 di GOR Tridharma Gresik, Jumat (3/2/2023).

Kemenangan tersebut merupakan yang kedua secara beruntun di putaran kedua Proliga 2023. Posisi Bhayangkara pun makin di puncak klasemen sementara dengan poin 23, sedangkan Jakarta Pertamina tertahan di peringkat tujuh dengan poin 5.

Di laga pertama putaran kedua Proliga 2023, Rendy Tamamilang dkk menang atas Kudus Sukun Badak 3-0, Kamis (2/2/2023) di tempat yang sama.

"Tadi set pertama sempat ada masalah di internal tim, tetapi set kedua dan seterusnya anak-anak sudah baik lagi mainnya,” kata pelatih Jakarta Bhayangkara Presisi Reidel Gonzales Toiran.

Pemain Bhayangkara Presisi, Hernanda Zulfi juga mengaku puas timnya bisa memetik kemenangan lagi, meskipun sempat mendapat perlawanan sengit.

“Secara keseluruhan tim bermain bagus, walaupun kami terlambat panas. Begitu set kedua, kami sudah menemukan irama permainan,” kata Hernanda Zulfi, yang juga pemain tim nasional itu.

Pada set pertama, Bhayangkara terlambat panas dan mendapat tekanan dari lawannya yang bermain agresif dengan mengandalkan Aleksandar Minic dan pemain baru Yoendri Kindelan Alvares.

Sumber: ANTARA

Saksikan live streaming program-program BTV di sini


Bagikan

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI

1034273
1034258
1034250
1034269
1034271
1034268
1034266
1034267
1034251
1034263
Loading..
Terpopuler Text

Foto Update Icon