Tantangan Tim Piala Davis Indonesia Masih Berlanjut
Jakarta, Beritasatu.com - Tim Piala Davis Indonesia berhasil memenangi babak play off dan bertahan di Grup II Davis Cup usai menekuk Vietnam, 3-2. Tantangan tim Merah Putih pun masih berlanjut ke depan. Keunggulan di lapangan indoor Hanaka Paris Ocean Park, Tu Son, Bac Ninh atas tuan rumah Vietnam adalah kemenangan tandang yang pertama sejak format ajang ini tak lagi bersekat zona, mulai tahun 2020.
Tim Merah Putih unggul atas Kenya 2021, Venezuela 2022. Semuanya terjadi di Stadion Tenis outdoorGelora Bung Karno (GBK) Senayan Jakarta.
Bermain tandang di kandang lawan selalu menghadirkan tantangan, baik di dalam maupun luar lapangan. Karena bermain di dalam ruangan, hawa dingin yang menerpa wilayah Vietnam tak seberapa hadir sebagai kendala.
Di dalam lapangan, petenis harus siap menghadapi perangkat pertandingan yang berasal dari negara netral namun sebagian besar adalah petugas lokal.
Sumber: BeritaSatu.com
Saksikan live streaming program-program BTV di sini
Bagikan
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI
Jenguk David, Ayah Shane Lukas Bawa Bunga dan Surat
Serunya Pelesiran di Kebun Kurma Pasuruan bak Seperti Umrah
Gahar di Atas Circle, Danial Williams Tunjukkan Sisi Berbeda di Luar Arena
Polri Segel Rumah Mewah Milik Wahyu Kenzo di Kota Malang
Keren, Marselino Cetak Gol Dalam Debut Starter di KMSK Deinze
Catat Ya! Ini Jam Buka Pintu Masuk TMII Selama Ramadan
