Senin, 5 Juni 2023

Wamenparekraf: F1 Powerboat Danau Toba Punya Efek Berantai Positif

Harso Kurniawan / JAS
Rabu, 1 Maret 2023 | 16:30 WIB

Jakarta, Beritasatu.com - Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Wakil Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Wamenparekraf/Wakabaparekraf) Angela Tanoesoedibjo mengatakan bahwa Kejuaraan Dunia Perahu Motor Formula 1 (F1H20) Powerboat Danau Toba telah sukses digelar di Balige, Sumatra Utara, pada tanggal 24-26 Februari 2023. Acara ini terbukti mampu memberikan efek berantai (multiplier effect) positif bagi masyarakat sekitar.

“F1H2O yang pertama telah terselenggara dan membawa nama Danau Toba semakin dikenal dunia,” ujar Wamenparekraf Angela setelah menyaksikan balap 1 F1 PowerBoat di area Pelabuhan Muliaraja Napitupulu dan Lapangan Sisingamangaraja, Balige, Minggu (26/2/2023), seperti dikutip Investor Daily.

Angela, yang juga wakil ketua umum DPP Partai Perindo Bidang Ekonomi Digital & Kreatif, mengatakan bahwa acara ini juga berdampak positif terhadap perekonomian masyarakat di Danau Toba yang telah ditetapkan sebagai Destinasi Pariwisata Super Prioritas.

Advertisement

F1 PowerBoat telah dinikmati oleh 180 juta pasang mata melalui berbagai media, termasuk sosial media, siaran langsung, dan sebagainya. Melalui ajang balap perahu motor paling bergengsi di dunia tersebut, Danau Toba diharapkan menjadi perbincangan di dunia internasional.

Saat upacara pembukaan F1H2O berlangsung, berbagai adat dan budaya dipertunjukkan, mulai dari tarian tor-tor lengkap dengan ulos yang diperagakan oleh para siswa di sekitar Kota Balige. Selain itu, ada Si Gale-Gale yang tampil di depan Presiden Joko Widodo beserta para menteri Kabinet Indonesia Maju.

Jupiter Aerobatic Team juga memeriahkan langit Kota Balige dengan atraksinya. Kemudian, artis berdarah Batak dari ibu kota, Lea Simanjuntak, menghibur para tamu dan wisatawan di tribun utama dengan suara emasnya.

"Kami yakin bahwa acara ini hanyalah permulaan dari berbagai acara besar lainnya di Danau Toba. Ini akan meningkatkan kesejahteraan masyarakat lokal dan membangkitkan UMKM lokal dengan produk-produk kreatifnya," kata Angela, anggota termuda dari Kabinet Indonesia Maju.

Menurutnya, Danau Toba memiliki potensi yang luar biasa dengan keindahan alam yang dapat dinikmati wisatawan seperti pegunungan, pantai, dan kuliner yang beragam. Oleh karena itu, Danau Toba menjadi salah satu Destinasi Pariwisata Super Prioritas di Indonesia.

"Kami juga berharap bahwa keberhasilan acara ini dapat menarik lebih banyak wisatawan dan dapat meningkatkan pembangunan dan investasi," kata putri dari pengusaha Hary Tanoesoebidjo ini.



Saksikan live streaming program-program BTV di sini

Bagikan

BERITA TERKAIT

Kehadiran PP 24/2022 Permudah Pembiayaan Pelaku Ekraf

Kehadiran PP 24/2022 Permudah Pembiayaan Pelaku Ekraf

EKONOMI

BERITA TERKINI

Tawuran Jogja Usai, Polda DIY Pastikan Situasi Terkendali

NUSANTARA 4 menit yang lalu
1049106

Peter Gontha Beri Kode Bintang Tamu Java Jazz Tahun Depan

LIFESTYLE 8 menit yang lalu
1049105

Top News: Asal Mula Kampung Buddha di Ponorogo hingga Daftar Orang Kaya di Indonesia

NASIONAL 21 menit yang lalu
1049104

Jelang Iduladha, Pemprov Kepri Pastikan Kebutuhan Sapi Kurban Cukup

NUSANTARA 22 menit yang lalu
1049103

Ratusan Pelaku Tawuran Jogja Ditangkap

NUSANTARA 33 menit yang lalu
1049102

Jemaah Majalengka Viral Ingin Beri Makan Ayam Lebih Tenang Setelah Dapat Perawatan

NASIONAL 44 menit yang lalu
1049101

Celta vs Barcelona: Blaugrana Tumbang di Kandang Celta

SPORT 52 menit yang lalu
1049100

BMKG Prakirakan Hujan Ringan Akan Mengguyur Wilayah Jakarta Malam Ini

MEGAPOLITAN 55 menit yang lalu
1049099

Libur Panjang Usai, Jumlah Penumpang KA di Daop 8 Naik 30 Persen

NUSANTARA 1 jam yang lalu
1049098

Arca Ganesha Kembali Dipasang di Bibir Kawah Gunung Bromo

NUSANTARA 2 jam yang lalu
1049097
Loading..
TAG TERPOPULER

ARTIKEL TERPOPULER





Foto Update Icon