Pebulu Tangkis Pelatnas Syabda Perkasa Belawa Meninggal karena Kecelakaan
Jakarta, Beritasatu.com - Pebulu tangkis masa depan Indonesia, Syabda Perkasa Belawa dikabarkan meninggal dunia karena mengalami kecelakaan di jalan tol.
Kabar duka ini disampaikan legenda bulutangkis Indonesia, Yuni Kartika di akun instagram.
"Telah meninggal dunia, Syabda Perkasa Belawa. Syabda meninggal dunia dalam perjalana ke Sragen untuk berziarah karena neneknya meninggal dunia. Selamat jalan Syabda, You Will be missed," tulis Yuni Kartika di akun @Yuni.kartika73.
Kabarnya Syabda Perkasa Belawa dan ibundanya meninggal karena kecelakaan tersebut.
Syabda Perkasa Belawa merupakan pemain pelatnas utama Cipayung. Dia pernah memperkuat barisan skuad tim Thomas Indonesia tahun 2022.
Setelah menjuarai Malaysia International Series 2022 pada November tahun lalu, Syabda Perkasa Alam menjuarai Iran Fajr International.
Sampai saat ini belum ada konfirmasi resmi dari PBSI terkait kabar meninggalnya Syabda Perkasa Belawa.
Saksikan live streaming program-program BTV di sini