ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT

PSSI Tinjau Stadion Gelora Bung Tomo Sebelum Jual Tiket Indonesia vs Palestina

Penulis: Antara | Editor: BW
Rabu, 31 Mei 2023 | 05:27 WIB
Stadion Gelora Bung Tomo.
Stadion Gelora Bung Tomo. (Beritasatu.com/Agung Dharma)

Jakarta, Beritasatu.com - Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Erick Thohir akan meninjau Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya sebelum menjual tiket pertandingan antara timnas Indonesia vs Palestina.

Pertandingan Indonesia vs Palestina tersebut rencananya digelar di Stadion Gelora Bung Tomo pada 14 Juni mendatang.

"Saya rencana tanggal 5 Juni itu berangkat ke Surabaya mengecek lapangan terlebih dulu. Jangan sampai kami membuka rilis penjualan tiket tahu-tahu lapangan tidak siap," kata Erick Thohir terkait pertandingan Indonesia vs Palestina, Selasa (30/5/2023).

ADVERTISEMENT

Erick ingin memastikan kondisi stadion apakah sesuai dengan standar, walau Stadion Gelora Bung Tomo juga disiapkan PSSI untuk Piala Dunia U-20.

"Saya, pemimpin harus turun, harus siap memastikan lapangan sesuai standar. Baru nanti kami umumkan (penjualan tiket) di Surabaya tanggal 5 Juni nanti," kata Erick Thohir.

Dalam FIFA Match Day, Juni mendatang, timnas Indonesia akan melawan timnas Palestina yang berada di peringkat ke-93.

Selain itu skuad racikan pelatih Shin Tae-Yong itu juga bakal melakoni laga melawan juara dunia Argentina pada 19 Juni di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.

Untuk pertandingan timnas Indonesia vs Argentina, PSSI akan membuka penjualan tiket mulai 5 Juni mendatang yang khusus untuk pemegang kartu BRI dan kemudian pada 6-7 Juni untuk umum yang dapat diakses melalui laman resmi PSSI.



Bagikan

BERITA TERKAIT

Piala Dunia U-17: Erick Thohir Berharap Timnas Lolos Babak Grup

Piala Dunia U-17: Erick Thohir Berharap Timnas Lolos Babak Grup

SPORT
FIFA Puji Erick Thohir yang Sukses Bangun Sepak Bola Indonesia

FIFA Puji Erick Thohir yang Sukses Bangun Sepak Bola Indonesia

SPORT
Pusat Pelatihan Timnas Dibangun, Erick Sebut Impian Lama Terwujud

Pusat Pelatihan Timnas Dibangun, Erick Sebut Impian Lama Terwujud

SPORT
Ketum PSSI: FIFA Gelontorkan Rp 85,6 Miliar untuk Bangun Pusat Pelatihan Sepak Bola di IKN

Ketum PSSI: FIFA Gelontorkan Rp 85,6 Miliar untuk Bangun Pusat Pelatihan Sepak Bola di IKN

SPORT
Jaga Independensi, PSSI Tak Biayai Satgas Antimafia

Jaga Independensi, PSSI Tak Biayai Satgas Antimafia

SPORT
PSSI Bentuk Satgas Antimafia

PSSI Bentuk Satgas Antimafia

SPORT

BERITA TERKINI

Lowongan Kerja KAI Logistik: Supervisor Accounting Berusia Maksimal 35 Tahun

NASIONAL 6 menit yang lalu
1068814

Ini Deretan Drakor Populer Lee Sang Yeob yang Segera Menikahi Non-Selebritas

LIFESTYLE 8 menit yang lalu
1068813

Daur Ulang Limbah, LPKR Berkomitmen Ciptakan Lingkungan Hidup Bersih dan Berkelanjutan

EKONOMI 22 menit yang lalu
1068812

Kaesang Ketua Umum PSI, Cak Imin: Welcome to the Jungle!

NASIONAL 24 menit yang lalu
1068810

5 Saksi Mahkota Beri Keterangan di Sidang Korupsi BTS Johnny Plate

NASIONAL 26 menit yang lalu
1068809

Video: Duel Dua Pemuda Gunakan Senjata Tajam di Tengah Jalan

MULTIMEDIA 27 menit yang lalu
1068804

Joe Biden Ungkap Jutaan Warga AS Terancam Kelaparan jika Kongres Setujui Kebijakan Ini

INTERNASIONAL 33 menit yang lalu
1068808

Kanker Ginjal Jadi Penyakit yang Paling Sering Dialami Pria

LIFESTYLE 43 menit yang lalu
1068805

Video: Viral Insiden Polisi Injak Kepala Warga Saat Amankan Kericuhan

MULTIMEDIA 50 menit yang lalu
1068803

Diresmikan Jokowi, Perdagangan Karbon di Indonesia Resmi Dimulai Hari Ini

EKONOMI 56 menit yang lalu
1068802
Loading..
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
ARTIKEL TERPOPULER





Foto Update Icon
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT