ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT

Thailand Open: Ini Strategi Fikri/Bagas Sehingga Bisa Taklukkan Ganda Taiwan

Penulis: Jaja Suteja | Editor: JAS
Jumat, 2 Juni 2023 | 23:10 WIB
Ganda putra Indonesia, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana.
Ganda putra Indonesia, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana. (PBSI)

Jakarta, Beritasatu.com - Ganda putra Indonesia, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, mengungkapkan strategi mereka sehingga bisa menundukkan ganda Taiwan Lu Ching Yao/Yang Po Han dan meraih tiket semifinal Thailand Open.

Dalam pertandingan di Indoor Stadium Huamark, Bangkok, Jumat (2/6/2023), Fikri/Bagas melaju setelah menundukkan Lu/Yang, 21-18, 19-21, dan 21-17. Juara All England 2022 itu mengatasi wakil Taiwan itu dalam waktu 1 jam dan 13 menit.

"Syukur alhamdulillah lagi bisa menyelesaikan pertandingan dengan kemenangan tanpa cedera. Pertandingan tadi kami bisa bermain dengan baik," ujar Fikri seperti dikutip dari PBSI.

ADVERTISEMENT

Di gim kedua, papar Fikri, mereka terus tertekan dan banyak mendapat serangan. Sudah berusaha mengejar tetapi masih kalah. Mereka pun harus mengakui keunggulan Lu/Yang, 19-21.

"Di gim ketiga, pengalaman di gim pertama dan kedua jadi sebisa mungkin cari poin yang banyak sebelum interval. Dan tadi strateginya berhasil," papar pemain kelahiran Bandung ini menambahkan.

Sementara Bagas Maulana menegaskan mereka sudah mempelajari permainan ganda peringkat ke-15 dunia itu. "Kami sudah pernah bertemu sebelumnya jadi kami sudah pelajari permainan mereka. Sudah langsung siap saat masuk lapangan, fokus dan antisipasinya prima," ujar Bagas.

"Di poin 19 ke 20 gim ketiga kami senang dan lega bisa memenangkan reli panjang tadi. Selain karena poin-poin tua, tadi rotasi kami juga sudah rusak, beruntung pengembalian silang Fikri bisa tepat.

Di partai semifinal ganda peringkat 14 dunia itu akan menantang unggulan kelima asal Korea Selatan, Choi Sol Gyu/Kim Won Ho. "Besok lawan siapapun kami harus siap," tegas Fikri.

Video Kemenangan Fikri/Bagas atas Lu Ching Yao/Yang Po Han  

[youtube] https://www.youtube.com/watch?v=IUO3dKVveQU[/youtube]



Bagikan

BERITA TERKAIT

Hong Kong Open 2023: 13 Wakil Indonesia Main Hari Ini, Fikri/Bagas vs Leo/Daniel

Hong Kong Open 2023: 13 Wakil Indonesia Main Hari Ini, Fikri/Bagas vs Leo/Daniel

SPORT
Fikri/Bagas Tersingkir di Perempat Final China Open 2023

Fikri/Bagas Tersingkir di Perempat Final China Open 2023

SPORT
Jadwal 16 Besar China Open 2023 Hari Ini: Pramudya/Yeremia vs Fikri/Bagas, Jojo dan Shesar Main

Jadwal 16 Besar China Open 2023 Hari Ini: Pramudya/Yeremia vs Fikri/Bagas, Jojo dan Shesar Main

SPORT
Lolos 16 Besar China Open 2023, Bagas/Fikri: Kami Menang Mental dan Kesiapan

Lolos 16 Besar China Open 2023, Bagas/Fikri: Kami Menang Mental dan Kesiapan

SPORT
China Open 2023: Fikri/Bagas Singkirkan Unggulan Kedua Asal India

China Open 2023: Fikri/Bagas Singkirkan Unggulan Kedua Asal India

SPORT
BWF World Championship: Apriyani/Fadia ke Semifinal, Fikri/Bagas Kandas

BWF World Championship: Apriyani/Fadia ke Semifinal, Fikri/Bagas Kandas

SPORT

BERITA TERKINI

2 Oktober Judicial Review UU Cipta Kerja Diputuskan, Massa Partai Buruh Gelar Demo di MK

NASIONAL 20 detik yang lalu
1069498

Terus Merugi, Epic Games PHK 870 Karyawan

OTOTEKNO 3 menit yang lalu
1069497

Juara Sprint MotoGP Jepang, Jorge Martin Cetak Hattrick

SPORT 3 menit yang lalu
1069496

Terungkap! Ini Alasan Putri Ariani Bawakan Lagu Elton John di Final AGT 2023

LIFESTYLE 12 menit yang lalu
1069495

Bocah SD yang Diterkam Buaya Ditemukan Meninggal Dunia

NUSANTARA 15 menit yang lalu
1069494

BMKG Palangkaraya Perkirakan Hujan Turun Pertengahan Oktober

NUSANTARA 23 menit yang lalu
1069493

Petrokimia Gresik Tingkatkan Produktivitas Tebu 9,4 Persen di Malang

EKONOMI 31 menit yang lalu
1069492

Album "Dan Lalu" Membungkus Perjalanan Pribadi Andien

LIFESTYLE 47 menit yang lalu
1069491

Jangan Bertindak Ceroboh untuk Cegah Karhutla

MEGAPOLITAN 52 menit yang lalu
1069490

Usut Kasus Menteri Pertanian SYL, KPK Pakai Pasal Pemerasan

NASIONAL 52 menit yang lalu
1069489
Loading..
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
ARTIKEL TERPOPULER





Foto Update Icon
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT