Timnas U-23 Lolos ke Piala Asia U-23 2024, Jokowi: Ini Sejarah

Solo, Beritasatu.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyebut kemenangan Timnas U-23 Indonesia vs Turkmenistan 2-0 dalam laga babak kualifikasi grup K Piala Asia U-23 2024 merupakan sebuah sejarah.
"Sore tadi saya datang bersama Pak Ketua PSSI, Pak Erick Thohir untuk memberikan dukungan laga pada malam hari ini antara U-23 melawan Turkmenistan. Sudah kita ketahui hasilnya 2-0. Ini sejarah karena sejak 2012 sampai sekarang kita belum pernah menang dengan Turkmenistan," ujarnya seusai menyaksikan laga Indonesia vs Turkmenistan di Stadion Manahan, Selasa (12/9/2023) malam.
Menyaksikan sejak kick off hingga akhir laga, Presiden Jokowi mengakui jika laga kali ini berjalan sangat keras dan dua tim bermain saling menyerang. Mantan wali kota Solo itu juga menuturkan sempat kaget dengan gol pertama di menit 9 meski akhirnya dianulir. Namunm menurutnya hal tersebut biasa dalam pertandingan.
"Ya biasalah dalam bola. Sempat kaget juga (gol) ternyata enggak. Ya enggak apa-apa yang penting kan 2-0 dan kita bisa masuk ke Qatar (Piala Asia U-23 2024)," ucap kepala negara.
Disinggung mengenai persiapan Piala Asia U-23 2024 di Qatar pada April tahun depan, Presiden Jokowi mengatakan waktunya masih agak panjang sehingga otomatis persiapannya juga lebih panjang dan seharusnya lebih siap.
"Persiapannya lebih panjang dan kita akan ke sana dengan kondisi yang jauh lebih siap. Ini masih panjang sampai April 2024, jadi harus terus menjaga agar kerja samanya semakin baik dan tidak ada passing yang salah," kata Jokowi.
Presiden pun mengaku optimistis di Piala Asia U-23 2024 Qatar Timnas Indonesia akan memberikan hasil yang baik jika berkaca pada laga melawan Turkmenistan.
"Saya kira tadi semua lini saling mendukung dengan baik. Depan baik, tengah baik, belakang baik. Ya itu yang kerja samanya saya lihat sudah saling ngerti dan semua bermain baik," tuturnya.
Sedangkan terkait bonus untuk pemain, Jokowi enggan menjawabnya dan melemparkannya ke Ketum PSSI, Erick Thohir.
"Bonus? Pak Erick-lah," ucap Presiden Jokowi sembari tertawa dan meninggalkan lokasi wawancara.
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI

Polisi Periksa Kepala Dinas Perhubungan Kepri Terkait Kericuhan Rempang Galang

Deretan Fakta Penyakit Pneumonia Misterius yang Muncul di Tiongkok

Randy Mangkir, Sidang Cerai Hana Hanifah Kembali Ditunda

Soal Pemanggilan Wamenkumham, KPK: Tunggu Minggu Ini

KPK Putuskan Tak Bantu Firli Bahuri Hadapi Kasus Pemerasan terhadap SYL

Viral! Istri Sah Labrak Pelakor Justru Jadi Tersangka

Semifinal Piala Dunia U-17: Mali Ungguli Prancis pada Babak 1

TikTok Larang Iklan Politik dan Batasi Akun Politisi

8 Tips Aman Gunakan Gadget Agar Tidak Merusak Kesehatan Mata

Masalah Asmara Diduga Penyebab Perempuan Muda Melompat dari Lantai 17 Apartemen di Tangsel

Korban Ledakan Tabung Gas CNG di Sukabumi Dimakamkan, Keluarga: Usut Tuntas

Alam Sutera dan BSD Sambut Baik PPN DTP, Optimistis Dongkrak Animo Pembeli Rumah

Selain SYL, Kasdi dan Hatta Turut Diperiksa Besok di Bareskrim Polri


Proses, Biaya, dan Risiko Sedot Lemak yang Perlu Diketahui
1
Gencatan Senjata Israel-Hamas Diperpanjang 2 Hari
B-FILES


Pemilu 2024 vs Kesejahteraan Mental Generasi Z
Geofakta Razali
Rakernas IDI dan Debat Pilpres 2024
Zaenal Abidin
Indonesia dan Pertemuan Puncak APEC
Iman Pambagyo