ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT

Timnas U-23 Indonesia Menuju Olimpiade Paris 2024

Penulis: Anisa Maulida Abidin | Editor: CAH
Kamis, 14 September 2023 | 08:03 WIB
Selebrasi Timnas U-23 Indonesia seusai memastikan lolos ke putaran final Piala Asia U-23.
Selebrasi Timnas U-23 Indonesia seusai memastikan lolos ke putaran final Piala Asia U-23. (PSSI)

Jakarta, Beritasatu.com - Keberhasilan Timnas U-23 Indonesia lolos ke putaran Piala Asia U-23 2024 di Qatar membuka peluang Garuda Muda tampil di Olimpiade Paris 2024.

Piala Asia U-23 2024 merupakan salah satu jalan menuju Olimpiade Paris 2024 yang akan berlangsung pada 24 Juli hingga 10 Agustus 2024 mendatang.

Seperti diketahui Timnas U-23 menorehkan sejarah lolos ke putaran final Piala Asia U-23 2024 setelah menjadi juara grup. Ini dicapai berkat kemenangan besar 9-0 atas Taiwan dan kemenangan 2-0 atas Turkmenistan di laga grup.
Setelah ini Timnas U-23 bakal mempersiapkan diri untuk tampil di Piala Asia U-23 2024 pada 15 April hingga 3 Mei 2024 mendatang di Qatar.

ADVERTISEMENT

Timnas U-23 dituntut tampil apik di Qatar. Pasalnya hanya juara, runner up, dan peringkat ketiga Piala Asia 2024 yang akan mendapatkan tiket bermain di Olimpiade Paris 2024.

Tentunya ini bukanlah misi yang mudah. Timnas U-23 akan bersaing dengan 16 tim di Piala Asia U-23. Sebanyak 16 tim tersebut dibagi empat grup yang masing-masing dihuni empat tim. Dua tim teratas di masing-masing grup akan lolos ke perempat final.
Dengan ini maka Timnas U-23 dituntut bisa mencapai tahap akhir. Impian meraih tiket bermain di Olimpiade Paris 2024 bukanlah mustahil.

Setidaknya ini sudah dibuktikan dengan keberhasilan Rizky Ridho dan kawan-kawan yang menorehkan sejarah dengan lolos ke putaran final Piala Asia U-23.

Pelatih Shin Tae-yong menilai pasukannya mampu bersaing di Piala Asia U-23 nanti di Qatar.

"Saya berani bicara Timnas Indonesia U-23 cukup bisa bersaing di Piala Asia U-23 2024," ujar Shin Tae-yong dalam sesi konferensi pers selepas pertandingan melawa Turkmenistan.

Meski demikian menurutnya tentu saja dengan harapan dia memiliki skuad yang komplet di Qatar nanti. Salah satu kekhawatirannya adalah bisa atau tidaknya pemain yang merumput di luar negeri seperti Elkan Baggott dan Ivar Jenner diizinkan klubnya bermain di Piala Asia U-23 nanti.

"Masalahnya hanya Ivar Jenner, dan pemain yang bermain di luar negeri lain apakah bisa dipanggil atau tidak itu sangat penting di April nanti," ujarnya.



Bagikan

BERITA TERKAIT

Berada di Grup Berat pada Piala Asia U-23, Eric Thohir Minta Skuad Indonesia Tak Gentar

Berada di Grup Berat pada Piala Asia U-23, Eric Thohir Minta Skuad Indonesia Tak Gentar

SPORT
Masih di Dasar Klasemen, STY Optimistis Indonesia Lolos ke Putaran 3

Masih di Dasar Klasemen, STY Optimistis Indonesia Lolos ke Putaran 3

SPORT
Susunan Pemain Filipina vs Indonesia: Garuda Andalkan Rafael Struick 

Susunan Pemain Filipina vs Indonesia: Garuda Andalkan Rafael Struick 

SPORT
Prediksi Filipina vs Indonesia: Garuda Dituntut Main Agresif

Prediksi Filipina vs Indonesia: Garuda Dituntut Main Agresif

SPORT
Lupakan Kekalahan di Irak, Rafael Struick Fokus Bawa Indonesia Kalahkan Filipina

Lupakan Kekalahan di Irak, Rafael Struick Fokus Bawa Indonesia Kalahkan Filipina

SPORT
Prediksi Filipina vs Indonesia: STY Janji Garuda Tampil Atraktif di Manila

Prediksi Filipina vs Indonesia: STY Janji Garuda Tampil Atraktif di Manila

SPORT

BERITA TERKINI

Loading..
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
ARTIKEL TERPOPULER





Foto Update Icon
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT