San Francisco, Beritasatu.com – Dua klub elite, Golden State Warriors dan LA Lakers tumbang pada pertandingan prakompetisi NBA, Jumat (14/10/2022) malam waktu AS atau Sabtu (15/10/2022) WIB.
Pada pertandingan di Chase Center, San Francisco, Warriors dikalahkan Denver Nuggets 112-119, dan telah mengalami dua kekalahan dalam lima pertandingan prakompetisi yang mereka mainkan.
Dua bintang Warriors, Stephen Curry dan Klay Thompson menjadi dua pemain starter yang mampu mencetak dua digit.
Stephen Curry meraih 23 poin, sedangkan Thompson hanya 14 poin.
Dari kubu Nuggets, pemain bintang Nikola Jokic meraih 21 poin.
Keunggulan Nuggets tercatat dalam serangan ke area ring lawan, dan tembakan tiga angka mereka yang lebih baik dari Warriors.
Sementara itu di Golden 1 Arena, Sacramento, tuan rumah Kings menghantam dengan telak Lakers 133-86. Pemain bintang Lakers LeBron James tercatat hanya satu-satunya pemain starter yang mampu mencetak hingga dua digit, 12 poin.
Dari kubu Kings, dua pemain inti mereka De’Aaron Fox dan Alex Len mampu meraih 19 dan 17 poin.
Secara statistik, dalam data serangan maupun permainan bertahan, Lakers kalah segalanya dari Kings.
Lakers tampil buruk dalam pertandingan prakompetisi mereka, dengan baru sekali menang dalam enam kali pertandingan. Berbeda dengan Kings yang belum terkalahkan dalam empat pertandingan pemanasan mereka.
Saksikan live streaming program-program BTV di sini
Sumber: BeritaSatu.com