Syabda Perkasa Juara Malaysia International Series 2022
Jakarta, Beritasatu.com - Syabda Perkasa Belawa, pemain tunggal putra Indonesia, merebut gelar juara di turnamen bulutangkis Malaysia International Series 2022.
Di final Malaysia International Series 2022, Minggu (13/11/2022), Syabda memang tampil lebih solid. Dia pun sukses membekuk Lei Lan Xi asal Tiongkok dengan dua gim langsung, 21-17, 21-18.
Dalam pertandingan final Malaysia International Series 2022 yang berlangsung di Arena Badminton Perak, Kompleks Sukan MBI Ipoh, Malaysia, Syabda tampil rapi. Serangannya lewat bermain reli, begitu efektif menghasilkan angka. Pola permainannya juga masuk semua.
"Alhamdulillah akhirnya saya bisa meraih gelar juara di turnamen ini (Malaysia International Series 2022) dengan selamat dan tidak ada cedera. Tadi dari awal pertandingan saya sudah menyiapkan pola untuk mengajak lawan bermain reli. Juga menyerang dan saya tidak mau gampang memberi poin untuk lawan," kata Syabda kepada Tim Humas dan Media PBSI.
Menurut Syabda, dirinya bisa menang dengan dua gim langsung itu karena lawan kurang nyaman dengan pola yang dia terapkan.
Meskipun di gim kedua dia sempat tertinggal karena lawan lebih mau menekan, dalam posisi tertinggal poin itu, bisa diubah dengan pola permainan yang lebih agresif.
"Dengan pola itu, alhamdulillah saya bisa mengubah jalannya pertandingan dan bisa mengembalikan keadaan dari posisi tertinggal menjadi menang dan juara," tambah Syabda.
Sumber: BeritaSatu.com
Saksikan live streaming program-program BTV di sini
Bagikan
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI
Asteroid Seukuran Menara Big Ben Melintasi Bumi Akhir Pekan Ini
Imigrasi: Wisman Resek di Indonesia Langsung Dideportasi
Demi Uang Baru, Ratusan Warga Kediri Rela Antre di GOR Joyoboyo Kediri
6 Menu Sahur dan Buka Puasa untuk Penderita Diabetes
Kembali Akan Bela Indonesia, Ini Ekspresi Elkan Baggott
Polda Metro Jaya Sita Miras Saat Razia Kelab Malam di Jaksel
Liga 1: Pahabol dan Flavio Bawa Persik Raih Kemenangan Ke-10
Berulah Saat Perayaan Nyepi di Bali, Wisman Polandia Dideportasi
5 Keutamaan Malam Nuzulul Quran, Apa Saja?

Segera Stop Human Trafficking
8 menit yang laluTurun Rp 7.000 per Gram, Simak Harga Pecahan Emas Antam Sabtu Ini
10 menit yang laluSerial Child Molester Receives Parole
14 jam yang laluB-FILES
Harga Cabai dan Ayam Potong di Kota Mataram Meroket


Sekilas mengenai Ganjar Mania Dibubarkan
Guntur Soekarno