Boston, Beritasatu.com – Klub Miami Heat berhasil memaksa Boston Celtics untuk memainkan game ketujuh, setelah pada pertandingan NBA final wilayah timur keenam, Heat menang 111-103, Sabtu (28/5/2022) WIB.
Dengan demikian kedudukan menjadi imbang 3-3 pada pertandingan yang menggunakan format the best of seven ini.
Heat unggul dalam perolehan angka pada pertandingan kuarter pertama, ketiga dan keempat. Sedangkan Celtics yang tampil di hadapan pendukungnya hanya mampu unggul dalam perolehan poin di kuarter kedua.
Kemenangan Heat salah satunya berkat penampilan menonjol Jimmy Butler yang mampu mencetak 47 poin. Rekannya pemain bintang Bam Adebayo pada pertandingan ini hanya mencetak 6 poin.
Heat yang kehilangan Tyler Herro di pertandingan ini, mendapat tambahan poin dari Kyle Lowry dan Max Strus yang masing-masing mencetak 18 dan 13 poin.
Heat akan menjadi tuan rumah pada pertandingan ketujuh nanti, dan dapat keuntungan karena mendapat dukungan penonton di Miami.
Halaman: 12selengkapnya
Saksikan live streaming program-program BeritaSatu TV di sini
Sumber: BeritaSatu.com