ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT

Waspada! 186 Bank AS Berisiko Gagal seperti Silicon Valley Bank

Penulis: Jauhari Mahardhika | Editor: WBP
Senin, 20 Maret 2023 | 05:16 WIB
Silicon Valley Bank.
Silicon Valley Bank. (AFP)

Jakarta, Beritasatu.com– Sebuah laporan baru menemukan bahwa 186 bank di Amerika Serikat (AS) berisiko gagal seperti Silicon Valley Bank (SVB) karena kenaikan suku bunga Federal Reserves (The Fed) dan tingginya proporsi simpanan yang tidak diasuransikan.

Penelitian yang diunggah di Social Science Research Network berjudul Monetary Tightening and US Bank Fragility in 2023: Mark-to-Market Losses and Uninsured Depositor Runs? memperkirakan hilangnya nilai pasar aset masing-masing bank selama tren kenaikan suku bunga Federal Reserve (The Fed).

Dikutip Investor Daily, Minggu (19/3/2023), nilai aset seperti treasury notes dan pinjaman hipotek dapat menurun ketika obligasi baru memiliki bunga yang lebih tinggi.

ADVERTISEMENT

Studi ini juga meneliti proporsi pendanaan bank yang berasal dari deposan yang tidak diasuransikan dengan rekening senilai lebih US$ 250.000.

Jika setengah dari deposan yang tidak diasuransikan itu seketika menarik dananya dari 186 bank tadi, bahkan deposan yang diasuransikan akan menghadapi penurunan nilai, karena bank tidak akan memiliki aset yang cukup. Kondisi ini akan memaksa Federal Deposit Insurance Corporation (FDIC) untuk turun tangan, menurut penelitian tersebut, seperti dilansir Business Today, Sabtu (18/3/2023).

Namun, penting untuk dicatat bahwa penelitian tersebut tidak mempertimbangkan lindung nilai, yang dapat melindungi banyak bank dari kenaikan suku bunga acuan.

“Bahkan jika hanya setengah dari deposan yang tidak diasuransikan menarik diri, hampir 190 bank memiliki potensi risiko penurunan nilai deposan yang diasuransikan, dengan potensi US$ 300 miliar simpanan yang diasuransikan dalam risiko,” bunyi penelitian tersebut.

Kegagalan Silicon Valley Bank (SVB) adalah contoh risiko yang ditimbulkan oleh kenaikan suku bunga dan simpanan yang tidak diasuransikan. Aset bank kehilangan nilainya karena kenaikan suku bunga, dan nasabah yang khawatir menarik simpanan mereka yang tidak diasuransikan. Akibatnya, bank tersebut gagal memenuhi kewajibannya kepada deposan dan terpaksa ditutup.

Para ekonom yang melakukan studi tersebut memperingatkan bahwa 186 bank ini berisiko mengalami nasib serupa tanpa intervensi atau rekapitalisasi pemerintah. Studi itu menggarisbawahi pentingnya manajemen risiko yang berhati-hati dan diversifikasi sumber pendanaan bagi bank untuk memastikan stabilitas mereka dalam menghadapi fluktuasi pasar.

Berita ini juga sudah tayang di Investor.id dengan judul: 186 Bank AS Berisiko Gagal seperti Silicon Valley Bank



Bagikan

BERITA TERKAIT

Pasar Aset Kripto Menghijau Imbas Moodys Pangkas Peringkat 10 Bank AS

Pasar Aset Kripto Menghijau Imbas Moodys Pangkas Peringkat 10 Bank AS

EKONOMI
Moody's Pangkas Peringkat 10 Perbankan AS, Sejumlah Bank Besar dalam Pengawasan

Moody's Pangkas Peringkat 10 Perbankan AS, Sejumlah Bank Besar dalam Pengawasan

EKONOMI
Harga Bitcoin Berpotensi Naik ke US$ 28.300, Ini Syaratnya

Harga Bitcoin Berpotensi Naik ke US$ 28.300, Ini Syaratnya

EKONOMI
Harga Emas Naik Tipis, Investor Fokus Pertemuan Kebijakan the Fed

Harga Emas Naik Tipis, Investor Fokus Pertemuan Kebijakan the Fed

EKONOMI
Dow Jones Terkikis 100 Poin Seiring Makin Dekatnya Keputusan Bunga the Fed

Dow Jones Terkikis 100 Poin Seiring Makin Dekatnya Keputusan Bunga the Fed

EKONOMI
Bursa Eropa Merosot di Tengah Pertemuan 2 Hari the Fed

Bursa Eropa Merosot di Tengah Pertemuan 2 Hari the Fed

EKONOMI

BERITA TERKINI

One Championship: Smilla Sundell Siap Habis-habisan Lawan Rodrigues

SPORT 1 menit yang lalu
1068065

PDIP Soal Kaesang Dikabarkan Gabung PSI: Ojo Grasa-grusu Masuk Parpol

BERSATU KAWAL PEMILU 12 menit yang lalu
1068063

Infografik Fakta Menarik Asian Games 2022

MULTIMEDIA 21 menit yang lalu
1068062

11 Link Twibbon untuk Ramaikan Hari Perdamaian Internasional 2023

EVERGREEN 25 menit yang lalu
1068064

Gerindra Belum Berpikir Duetkan Prabowo dengan Ganjar

BERSATU KAWAL PEMILU 30 menit yang lalu
1068061

Gibran: Tak Ada Omongan Kaesang kepada Keluarga Besar Soal Gabung ke PSI

BERSATU KAWAL PEMILU 33 menit yang lalu
1068058

Jaga Laju Inflasi, BI Pertahankan Suku Bunga Acuan di 5,75%

EKONOMI 33 menit yang lalu
1068057

Rekomendasi Negara Tujuan untuk Berlibur Bersama Pasangan

LIFESTYLE 35 menit yang lalu
1068059

Asian Games 2022: Kandaskan Afganistan, Timnas Voli Indonesia Berpeluang Besar Lolos

SPORT 35 menit yang lalu
1068056

Bareskrim Limpahkan Berkas Perkara Panji Gumilang ke Kejagung

NASIONAL 42 menit yang lalu
1068055
Loading..
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
ARTIKEL TERPOPULER





Foto Update Icon
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT