Rabu, 7 Juni 2023

Satpam Kompleks Meninggal, BPJS Ketenagakerjaan Serahkan Santunan Senilai Rp 42 Juta

Iman Rahman Cahyadi / CAH
Jumat, 24 Maret 2023 | 17:27 WIB

Jakarta, Beritasatu.com - BPJS Ketenagakerjaan Kantor Cabang Jakarta Menara Jamsostek menyerahkan santunan jaminan kematian kepada petugas keamanan atau satpam bernama Sa’adih. Untuk diketahui Sa'adih bertugas di salah satu kompleks yang berada di Wilayah Mampang dan merupakan peserta BPJS Ketenagakerjaan yang baru terdaftar 1 bulan.

Sa’adih meninggal dunia dikarenakan sakit jantung yang dialami.

Sebagai bentuk tanggung jawab dan pelayanan kepada peserta, Kepala Kantor BPJS Ketenagakerjaan Kantor Cabang Jakarta Menara Jamsostek, Mohamad Irfan mengungkapkan duka cita yang mendalam sekaligus menyerahkan hak ahli waris berupa manfaat jaminan sosial ketenagakerjaan yaitu santunan jaminan kematian senilai total Rp 42 juta.

Advertisement

Kegiatan simbolis ini dilakukan langsung oleh staff BPJS Ketenagakerjaan yang datang langsung ke kediaman almarhum di Depok.

Manfaat tersebut terdiri dari santunan kematian sebesar Rp 20 juta, Biaya pemakaman sebesar Rp 10 juta, dan santunan berkala untuk 24 bulan yang dibayarkan sekaligus dengan jumlah Rp 12 juta.

“Dari data yang kami miliki almarhum merupakan peserta aktif BPJS Ketenagakerjaan dengan kepesertaan sejak 1 bulan kemaren, Sa’adih diketahui meninggal dunia karena sakit, hal tersebut juga masuk dalam cakupan perlindungan Jaminan Kematian. Oleh karena itu kami bergerak cepat untuk membayarkan manfaat kepada ahli waris agar mereka dapat melanjutkan hidupnya dengan layak setelah ditinggal oleh tulang punggungnya,” terang Irfan.

Amih, istri almarhum mengucapkan terima kasih dan bersyukur atas perhatian yang diberikan oleh BPJS Ketenagakerjaan kepadanya dan keluarga.

"Saya terima kasih banyak sudah diberikan perhatian support untuk masa depan anak saya dan semoga impian almarhum untuk anak-anak sampai kuliah bisa tercapai. Semoga almarhum husnul khotimah dan tenang," ungkap Amih.



Saksikan live streaming program-program BTV di sini

Bagikan

BERITA TERKAIT

BP Jamsostek Anggarkan Capex Rp 300 T untuk Perkuat Teknologi Informasi

BP Jamsostek Anggarkan Capex Rp 300 T untuk Perkuat Teknologi Informasi

EKONOMI
Tingkatkan Kepesertaan, BPJS Ketenagakerjaan Gandeng Muslimat NU Jakarta Utara

Tingkatkan Kepesertaan, BPJS Ketenagakerjaan Gandeng Muslimat NU Jakarta Utara

EKONOMI
BPJS Ketenagakerjaan Catatkan Kinerja Positif Sepanjang Tahun 2022

BPJS Ketenagakerjaan Catatkan Kinerja Positif Sepanjang Tahun 2022

EKONOMI
BPJS Ketenagakerjaan Bidik Imbal Hasil Investasi 6,55 Persen

BPJS Ketenagakerjaan Bidik Imbal Hasil Investasi 6,55 Persen

EKONOMI
Peserta BPJS Ketenagakerjaan Sektor Informal Melonjak 69,04 Persen Jadi 6 Juta

Peserta BPJS Ketenagakerjaan Sektor Informal Melonjak 69,04 Persen Jadi 6 Juta

EKONOMI
BPJS Ketenagakerjaan Pasang Target Pandapatan Iuran Rp 96,09 Triliun

BPJS Ketenagakerjaan Pasang Target Pandapatan Iuran Rp 96,09 Triliun

EKONOMI

BERITA TERKINI

PDIP Minta Seluruh Kader Turun ke Lapangan Selesaikan Kemiskinan dan Stunting

NASIONAL 8 menit yang lalu
1049791

Izin Kampus Dicabut, STIE Tribuana Bekasi Bantah Jual-Beli Ijazah

MEGAPOLITAN 12 menit yang lalu
1049796

Diduga Stres, Ibu di Sampit Bunuh Anak Pakai Parang di Tengah Jalan

NUSANTARA 12 menit yang lalu
1049795

1 Orang Jadi Tersangka, Desa Lokasi Carok Massal di Bangkalan Kondusif

NUSANTARA 13 menit yang lalu
1049794

Beri Dukungan Maju Pilpres, Forum Dalang Indonesia Hadiahi Ganjar Wayang Prabu Kresna

BERSATU KAWAL PEMILU 14 menit yang lalu
1049793

Pelindo Multi Terminal Gelar Awareness K3 dan Bagikan APD

EKONOMI 17 menit yang lalu
1049797

Pemprov Jateng Anggarkan Rp 437 Miliar untuk Perbaikan dan Pemeliharaan Jalan

BERSATU KAWAL PEMILU 22 menit yang lalu
1049790

Respons Denny Indrayana, Pakar: Pemakzulan Presiden Tidak Mudah

BERSATU KAWAL PEMILU 27 menit yang lalu
1049788

PDIP Pastikan Nama Cawapres Ganjar Masih Cair, Ada Nama Prabowo dan AHY

BERSATU KAWAL PEMILU 31 menit yang lalu
1049786

Mabuk dan Pukuli Orang Lewat, Peselancar Australia Dideportasi dari Aceh

NUSANTARA 33 menit yang lalu
1049784
Loading..
TAG TERPOPULER

ARTIKEL TERPOPULER





Foto Update Icon