Rabu, 31 Mei 2023

Menkominfo: Tiga Pusat Data Nasional Lainnya Segera Menyusul

Emanuel Kure / FER
Rabu, 9 November 2022 | 17:49 WIB

Cikarang, Beritasatu.com - Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) resmi melakukan peletakan batu pertama (groundbreaking) pembangunan proyek Pusat Data Nasional (PDN) pertama yang terletak di kawasan Delta Mas, Cikarang, Jawa Barat, Rabu (9/11/2022).

Proyek ini dibangun dengan skema blended financing, yang terdiri dari bantuan pemerintah Prancis sebesar 85% dan alokasi Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) berupa rupiah murni sebesar 15%, dengan total nilai kontrak 164,6 juta Euro atau sekitar Rp 2,59 triliun.

Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo), Johnny G Plate mengatakan, menyusul pembangunan Pusat Data Nasional pertama di Cikarang, selanjutnya akan dibangun di tiga wilayah lainnya, yaitu di Nongsa, Batam, Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur, dan di Ibu Kota Negara Baru atau IKN, di Kalimantan Timur.

Advertisement

"Sehingga, ditargetkan akan ada empat pusat data nasional di Indonesia dengan spesifikasi tier 4," kata Johnny G Plate.

Johnny mengatakan, kehadiran PDN ini akan memberikan dampak positif yang sangat luas, baik bagi pemerintah, penyelenggara sistem elektronik (PSE) dan juga masyarakat.

Dampak pertama, akan terjadi efisiensi pengeluaran Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) terhadap pusat data dan server yang saat ini tersebar di seluruh Indonesia.

"Untuk pemerintah saja, saat ini ada 2700 pusat data, yang pasti biayanya tiap tahun besar. Demikian halnya dengan aplikasi pemerintah, saat ini ada 24.000 lebih. Nanti pada saat pusat data ini selesai kita harapkan ini terkonsolidasi di sini. Mengatur aplikasi pemerintah pun nanti diatur dari sini,” ungkap Johnny G Plate.

Johnny menuturkan, terdapat beberapa aplikasi pemerintah yang besar yang harus terus dijaga, seperti aplikasi dari Kementerian Keuangan (Kemenkeu) misalnya, aplikasi dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), termasuk aplikasi pedulilindungi.

"Itu aplikasi besar yang harus kita jaga. Tetapi mengintegrasikan ini di dalam satu sistem yang baik akan dilakukan di sini juga. Sehingga layanan e-goverment menjadi lebih baik. Ini juga untuk mendukung Kementerian PAN dan RB. Jadi nanti komunikasi terkait pemanfaatan sistemnya, Kemenkominfo akan berkoordinasi dengan Kementerian PAN dan RB, karena terkait dengan tugas dan fungsi utama terkait e-goverment itu ada di Kementerian PAN dan RB. Kemenkominfo menyiapakan infrastruktur, dan Kemenkeu menyiapkan pembiayaannya,” tandas Johnny.



Sumber: Investor Daily

Saksikan live streaming program-program BTV di sini

Bagikan

BERITA TERKAIT

Startup Lulusan SSI Kemenkominfo Raih Pendanaan Hampir Rp 1 Triliun

Startup Lulusan SSI Kemenkominfo Raih Pendanaan Hampir Rp 1 Triliun

EKONOMI
Ini Langkah KPU Cegah Konten Berbau SARA di Pemilu 2024

Ini Langkah KPU Cegah Konten Berbau SARA di Pemilu 2024

BERSATU KAWAL PEMILU
Jelang Pemilu 2024, Ini Strategi Kemenkominfo Tangkal Hoaks Politik

Jelang Pemilu 2024, Ini Strategi Kemenkominfo Tangkal Hoaks Politik

NASIONAL
Windi Purnama, Tersangka Ke-7 Kasus Korupsi BTS Kemenkominfo

Windi Purnama, Tersangka Ke-7 Kasus Korupsi BTS Kemenkominfo

NASIONAL
Dukung Migrasi ke TV Digital, BTV Bagi-bagi Uang Setiap Hari

Dukung Migrasi ke TV Digital, BTV Bagi-bagi Uang Setiap Hari

OTOTEKNO
Sukseskan KTT ASEAN, Ini Upaya Kemenkominfo Siapkan Akses Telekomunikasi

Sukseskan KTT ASEAN, Ini Upaya Kemenkominfo Siapkan Akses Telekomunikasi

EKONOMI

BERITA TERKINI

Kasus Kekerasan Seksual Marak, Puan Kembali Ingatkan Soal Aturan Teknis UU TPKS

NASIONAL 6 menit yang lalu
1048265

Jemaah Indonesia Wafat Bertambah Jadi 7 Orang, Ini Daftarnya

NASIONAL 8 menit yang lalu
1048264

Megawati Sampai Surati Gubernur Bali Minta Tangani Turis Asing yang Nakal

NUSANTARA 9 menit yang lalu
1048263

KPU Optimistis Putusan MK Soal Sistem Pemilu Tak Bakal Ganggu Tahapan Pemilu

BERSATU KAWAL PEMILU 11 menit yang lalu
1048262

Dari 700 Perusahaan, Terpilih 19 Peraih CSR Award 2023 B-Universe

EKONOMI 35 menit yang lalu
1048257

Akademisi Soroti Sejumlah Poin di Draf Revisi UU TNI

NASIONAL 41 menit yang lalu
1048255

Kejar Target Penurunan Kemiskinan Ekstrem, Pemerintah Tingkatkan Indeks PKH

EKONOMI 47 menit yang lalu
1048252

Terlibat Aksi Pembunuhan Anggota TNI-Polri di Yahukimo, 1 Anggota KKB Diciduk

NUSANTARA 50 menit yang lalu
1048251

Harga Telur Naik, Pemerintah Awasi Dampaknya ke Inflasi

EKONOMI 50 menit yang lalu
1048250

Indonesia Tegaskan Dukungan Akhiri Polusi Plastik di Sidang INC2 Paris

NASIONAL 52 menit yang lalu
1048248
Loading..
TAG TERPOPULER

ARTIKEL TERPOPULER





Foto Update Icon